Liverpool Ditunggu Brighton, Simak Jadwal Ulang, Putaran ke-4 dan Laga Arsenal vs Oxford di FA Cup

9 Januari 2023, 15:09 WIB
Liverpool akan berhadapan dengan Brighton apabila bisa mengalahkan Wolves di laga ulang putaran ketiga FA Cup. / YouTube The Emirates FA Cup /

DESKJABAR– Liverpool akan berhadapan dengan Brighton akhir bulan ini, seandainya bisa mengalahkan Wolves pada laga ulang putaran ke-3 FA Cup 2022/2023 di kandang Serigala.

Laga sebelumnya Liverpool ditahan imbang 2-2 di kandang sendiri pada hari Sabtu, mereka harus memanfaatkan waktu satu minggu untuk menentukan nasibnya.

Laga ulang Liverpool di Molineux kandang Wolves, seharusnya bisa dimenangkan The Reds melihat peringkat kedua kesebelasan ini terlihat jauh di Liga Utama Inggris.

Baca Juga: Link Live Streaming Semifinal Piala AFF 2022 Leg 2 Vietnam Vs Indonesia, Bisa Diakses Gratis di RCTI Plus

Liverpool berada di peringkat 6 dengan poin 28, sedangkan Wolves berada di zona degradasi dengan poin 14.

Meskipun terlihat buruk berada di zona degradasi, akan tetapi mereka bisa membuat Jurgen Klopp kecewa dengan hasil laga pertama.

Hasil undian yang dilaksanakan pada hari Minggu, pemenangnya pada babak ke-4 akan berhadapan dengan Brighton setelah berhasil mengalahkan Boro dengan skor telak 1-5.

Lain lagi dengan Arsenal yang belum bertanding di putaran ke-3 kontra Oxford United, merupakan satu-satunya laga yang belum berlangsung di turnamen FA Cup 2022/2023.

Jadwal laga ulang dan putaran keempat.

Menyesuaikan dengan jadwal televisi, pertandingan putusan ke-4 FA Cup akan berlangsung akhir pekan tanggal. 27-30 Januari 3023.

Liverpool akan melakoni pertandingan ulang kontra Wolves, pada hari Rabu, 18 Januari 2023 pukul 02. 45 WIB, di tempat lain ada 5 pertandingan yang akan digelar.

Baca Juga: Persib vs Persija BRI Liga 1, David da Silva Siap Berikan yang Terbaik Meski Lapangan Berlatih Kurang Bagus

Jadwal pertandingan ulang putaran ke-3 piala FA pada hari Rabu, 18 Januari 2023

· Pukul 02.45 WIB, Accrington vs Boreham Wood

· Pukul 02.45 WIB, Leed United vs Cardiff City

· Pukul 02.45 WIB, West Brom vs Chesterfield

· Pukul 02.45 WIB, Swansea City vs Bristol City

· Pukul 02.45 WIB, Wolves vs Liverpool

· Pukul 02.45 WIB, wigan Athletic vs Luton Town.

 

Hasil drawing putaran ke-4

· Preston vs Tottenham

· Southampton vs Blackpool

· Wrexham vs Sheffield United

· Manchester United vs Reading

· Luton/Wigan vs Grimsby Town

· Derby Country vs Westham United

· Stoke City vs Stevenage

· Blackburn vs Birmingham

· Walsall vs Leicester

· Sheffield Wednesday vs Fleetwood Town

· Manchester City vs Oxford United /Arsenal

· Bristol City/Swansea vs Chesterfield/West Brom

· Brighton vs Liverpool/Wolves

· Fulham vs Sunderland

· Boreham Wood/Accrington vs Cardiff/leed United

Baca Juga: Kue Balok AA Kembar, Cemilan Tradisional Juara di Bandung, Bertahan di Tengah Gempuran Kuliner Modern

Arsenal vs Oxford United

Arsenal akan bertandang ke markas Oxford putaran ke -3 FA Cup 2022/2023 tepatnya Kassam Stadium, selasa 10 januari 2023 pukul 03:00 WIB.

Tim asuhan Arteta sekarang bertengger di posisi puncak klasemen Liga Utama Inggris, diprediksi bisa menang mudah menghadapi tim divisi tiga.

Prediksi susunan pemain kedua kesebelasan ;

Arsenal, Matt Turner, Takehiro Tomiyasu, Rob Holding, William Saliba, Kieran Tierney, Mohamed Elneny, Albert Sambi Lokonga, Marquinhos, Martin Odegaard, Fábio Vieira, dan Eddie Nketiah.

Oxford United, Edward McGinty, Djavan Anderson, Sam Long, Elliott Moore, Ciaron Brown, Lewis Bate, Marcus McGuane, Cameron Brannagan, Yanic Wildschut, Matty Taylor, dan Josh Murphy.***

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: thisisanfield.com

Tags

Terkini

Terpopuler