Tunggal Putra Cina Shi Yu Qi Comeback Kejuaraan Dunia BWF 2022, Beri Ancaman bagi Ginting: Fokus Siapkan Diri

24 Agustus 2022, 15:24 WIB
Tunggal putra Cina Shi Yu Qi comeback dan akan bertemu Ginting di 16 besar Kejuaraan Dunia BWF 2022 /PBSI /

DESKJABAR - Tunggal putra Cina Shi Yu Qi comeback di ajang Kejuaraan Dunia BWF 2022, setelah kurang lebih setahun tidak bermain di lapangan.

Absennya Shi Yu Qi di ajang multi event ini adalah imbas dari skorsing yang ia terima dari asosiasi bulu tangkis Cina.

Comebacknya Shi Yu Qi memberikan sinyal ancaman bagi tunggal putra lainnya tak terkecuali tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting.

Bagaimana tidak sepanjang pertemuan di semua ajang Anthony Sinisuka Ginting memiliki catatan buruk kala bertemu Shi Yu Qi.

Baca Juga: KODE REDEEM FF, M1887 Rapper Underworld Tergeser Incendium Burst di Free Fire, Benarkah ?

Sudah tercipta 6 kali pertemuan diantara kedua tunggal putra top dunia ini.

Dan semua pertemuan tersebut berhasil dimenangkan oleh tunggal putra Cina Shi Yu Qi.

Pertemuan terakhir antara Shi Yu Qi dengan Ginting terjadi pada semifinal Swiss Open 2019.

Kala itu Shi Yu Qi mampu unggul dari Ginting dengan skor 9-21 dan 17-21.

Meskipun demikian secara head to head Ginting kalah dari Shi Yu Qi, namun ia mengaku akan fokus menyiapkan diri.

Baca Juga: INNALILLAHI 2 Anak SD di Tasikmalaya dan Ciamis Meninggal Dunia Tubuhnya Terbakar, HP Meledak Saat Dicas

"Lawan Shi Yu Qi kan dia baru comeback. Jadi akan ingat-ingat lagi dulu saat terakhir bertemu pertandingannya seperti apa. Intinya lebih fokus menyiapkan diri sendiri dari pikiran, mental, fisik, teknik dan strategi lapangan," kata Ginting dikutip DeskJabar.com dari laman resmi PBSI.

Sebelum bertemu Shi Yu Qi di babak 16 besar, Ginting berhasil mengalahkan Ygor Coelho (Brazil) dengan skor 13-21, 21-15 dan 21-12.

Dan juga berhasil menang mudah dari tunggal putra Mauritius, Georges Julien Paul dengan dua gim langsung 21 -10 dan 21-16 .

Sementara itu sebelum bertemu Ginting di 16 besar Kejuaraan Dunia BWF 2022.

Shi Yu Qi harus bertemu dengan Ade Resky Dwicahyo dengan skor 22-20 dan 21-10.

Dan di babak 32 besar Shi Yu Qi harus menghadang cukup asal Denmark yaitu Rasmus Gemke dengan skor 21-13 dan 21-16.

Baca Juga: 4 Wisata Yogyakarta yang Instagramable, Hits Kekinian Ada Puncak Becici Hingga Sungai Ledok yang Indah

Pertemuan antara Ginting dan Shi Yu Qi akan terjadi pada Kamis, 25 Agustus 2022 di Tokyo Metropolitan Stadium, Jepang. ***

Editor: Lilis Lestari

Sumber: PBSI

Tags

Terkini

Terpopuler