Jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, 15 Wakil Indonesia Siap Tempur, Jam Tayang, Live TV Mana?

21 Agustus 2022, 18:56 WIB
Jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, 15 wakil Indonesia siap tempur, berikut jam tayang dan live TV / Instagram / @bwf.official //

 

DESKJABAR -Inilah Jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, dimana 15 wakil Indonesia siap tempur, berikut jam tayang dan live di TV mana?

Turnamen tersebut merupakan ajang dalam kalender Badminton World Federation (BWF), setelah gelaran turnamen Taipei Open 2022.

Jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 akan digelar pada 22-28 Agustus 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium dan dapat disaksikan melalui live TV maupun live streaming.

Baca Juga: BADMINTON Kejuaraan Dunia 2022, Hari Ini Para Pemain PBSI Mulai Latihan, Ganbare Indonesia

Dalam ajang bergengsi yang digelar BWF tersebut, Tim Bulutangkis Indonesia akan mengirimkan 15 wakil terbaiknya dalam seluruh sektor yang dipertandingkan dan siap tempur.

Dari lima sektor tunggal putra dan ganda putra yang paling banyak mengirimkan wakilnya ke ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

Dimana pada tunggal dan ganda putra mengirimkan masing-masing empat wakil ke Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

Bahkan kedua sektor tersebut menjadi tumpuan bagi Indonesia, hal ini pun disampaikan langsung oleh Rionny Mainaky selaku Kabid Humas PP PBSI.

Dalam Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 ini pemain unggulan pertama asal Indonesia pada nomor ganda putra The Minions, Marcus-Kevin akan kembali bermain dengan kondisi siap tempur.

Selain itu pada ganda putra lainnya masih ada Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan sebagai peraih tiga gelar di ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis, yang diprediksi akan kembali mempertahankan gelarnya.

Sementara itu, Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto, yang merupakan pasangan Bulutangkis Indonesia yang sedang naik daun karena ganda putra ini banyak meraih kemenangan di sepanjang tahun 2022 juga didaftarkan.

Baca Juga: Wajib Tahu, Inilah 6 Tanda-Tanda Kematian Menurut Islam, salah Satunya Jadi Selera Makan

Sementara di sektor tunggal putra, Indonesia akan menurunkan Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo dan Tommy Sugiarto sebagai wakilnya.

Sedangkan pada sektor tunggal putri Indonesia diisi Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani. Pada ganda putri ada Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto

Terakhir, untuk ganda campuran, Indonesia mengirimkan Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari, bersama Rehan Naufal Kusharjanto-Lisa Ayu Kusumawati, sebagai andalan di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 ini.

Melansir dari laman resmi BWF, berikut jadwal lengkap Kejuaraan Dunia 2022;

- Senin, 22 Agustus - Kamis, 25 Agustus babak penyisihan

- Jumat, 26 Agustus babak perempat final

- Sabtu, 27 Agustus babak semifinal

- Minggu, 28 Agustus babak final

Adapun daftar wakil Indonesia yang akan bertanding di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, beserta lawannya adalah sebagai berikut;

Tunggal putra

-Chico Aura Dwi Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Ng Tze Yong (Malaysia)

- Anthony Sinisuka Ginting [6] (Indonesia) vs Ygor Coelho (Brazil)

Baca Juga: KASAT NARKOBA AKP ENM DIRINGKUS karena Kasus Narkoba, Ancaman Hukumannya Mengerikan, 20 Tahun Penjara Menanti

- Jonatan Christie [7] (Indonesia) vs Toma Junior Popov (Perancis)

- Tommy Sugiarto (Indonesia) vs Kunlavut Vitidsarn [16] (Thailand)

Tunggal putri

- Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Kristy Gilmour (Skotlandia)

- Putri Kusuma Wardani (Indonesia) vs Soniia Cheah (Malaysia)

Ganda putra

- Marcus Fernaldi Gideon/ Kevin Sanjaya Sukamuljo [1] (Indonesia) vs Bye

- Fajar Alfian/ Muhammad Rian Ardianto [5] (Indonesia) vs Bye

- Mohammad Ahsan/ Hendra Setiawan [3] (Indonesia) vs Bye

- Muhammad Shohibul Fikri/ Bagas Maulana [15] (Indonesia) vs Bye

Ganda putri

- Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto (Indonesia) vs Chang Ching Hui/ Yang Ching Tun (Cina Taipe)

Baca Juga: Walau Ditetapkan Tersangka dan Berkas Dilimpahkan ke Kejagung, LPSK Tetap Beri Perlindungan Bagi Bharada E

- Febriana Dwipuji Kusuma/ Amalia Cahaya Pratiwi (Indonesia) vs Margot Lambert/ Anne Tran (Perancis)

Ganda campuran

- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari [15] (Indonesia) vs Bye

- Rehan Naufal Kusharjanto/ Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Lee Jhe Huei/ Hsu Ya Ching (Cina Taipe)

- Zachariah Josiahno Sumanti/ Hediana Julimarbela (Indonesia) vs Mikkel Mikkelsen/ Rikke Søbby (Denmark)

Untuk dapat menyaksikan rangkaian pertandingan Kejuaraan Dunia 2022, dapat melalui siaran langsung di iNews TV dan SpoTV serta live streaming.

Itulah jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, dimana 15 wakil Indonesia siap tempur.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: PBSI BWF

Tags

Terkini

Terpopuler