Cristiano Ronaldo Diisukan akan Kembali ke Manchester United, Barter dengan Paul Pogba

14 April 2021, 08:00 WIB
Cristiano Ronaldo cetak gol ke-750. /Instagram/@cristiano/

DESKJABAR – Media Italia, Calciomercato, mengklaim bahwa Cristiano Ronaldo telah dikait-kaitkan dengan kepindahannya kembali ke Manchester United, setelah pemain asal Portugal itu disebut-sebut ingin meninggalkan Juventus.

Ronaldo pernah berseragam MU pada 2003 hingga 2009 sebelum hijrah ke Real Madrid, dengan mencetak 229 gol di Liga Premier selama penampilannya di enam musim tersebut. Pemenang Ballon d'Or lima kali itu bergabung dengan Juventus dari Real Madrid tiga tahun lalu dengan tujuan membawa klub Serie A itu meraih kejayaan Liga Champions.

Jalan Cristiano Ronaldo cukup terbuka dengar cara barter, karena Juventus sendiri masih berkeinginan untuk membawa pulang Paul Pogba dari MU.

Baca Juga: Penyebab Ngantuk Saat Mendengarkan Ceramah Tarawih, Simak Tips Ahli Gizi untuk Mengatasinya

Terlepas dari statistiknya yang secara konsisten brilian, Juventus terus gagal dalam kompetisi klub terbesar sepak bola Eropa tersebut, dan rumor baru-baru ini muncul bahwa pemain berusia 36 tahun itu ingin meninggalkan Turin.

Outlet berita Italia Calciomercato, melalui Sport Witness, melaporkan bahwa Ronaldo bahkan bisa membuat kejutan kembali ke Inggris bersama United .

Jalan itu cukup terbuka melalui kesepakatan yang jelas yang bisa melibatkan gelandang MU Paul Pogba. Sebab, Juventus masih dikenal sebagai pengagum pemain asal Prancis itu yang pernah memperkuat Juve sebelum hijrah ke MU.

Namun, seperti diketahui, saat ini pelatih MU, Ole Gunnar Solskjaer, pada musim panas mendatang sedang fokus untuk mendatangkan striker baru asal Borrusia Dortmund, Erling Haaland, atau opsi lain dengan Jadon Sancho, pasangan Haaland di Dortmund.

Baca Juga: Setelah Facebook dan LinkedIn, Giliran 1,3 Juta Akun Clubhouse Bocor, Simak Tips Pakar Siber

Apalagi seperti yang pernah diberitakan November tahun lalu, MU tidak memiliki rencana untuk memulangkan Ronaldo. Bahkan, saat itu klub menertawakan adanya rumor bahwa MU akan membawa kembali Ronaldo pada musim panas mendatang.

Meski demikian, Ronaldo masih menjadi salah satu penembak jitu paling produktif di Eropa.

Dia mencetak 77 gol dalam 91 penampilan Serie A untuk Juve dan terus memperpanjang rekor pencetak gol Liga Champions, yang sekarang mencapai 134.

Baca Juga: Borussia Dortmund vs Manchester City di Liga Champions, Edin Terzic : Kami Bisa Mengukir Sebuah Kisah Indah

Ronaldo sendiri belum mengkonfirmasi rencananya di luar musim ini di tengah klaim dia dapat meninggalkan Juventus dan kembali ke United atau Real Madrid.

Tapi dia terus berbicara tentang United dan mengakui suatu hari dia ingin kembali ke klub.  "Saya suka Manchester. Semua orang tahu itu. Manchester ada di hati saya. Para pendukungnya luar biasa dan saya berharap saya bisa kembali suatu hari nanti," tuturnya dalam sebuah pernyataan beberapa tahun lalu.***

 

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Manchester Evening News calciomercato

Tags

Terkini

Terpopuler