Agrowisata PTPN I Regional 2 Siapkan Wisata Edukasi Tematik Bagi Kalangan Muda

- 8 Juni 2024, 09:20 WIB
Pemandangan perkebunan teh agrowisata Gunung Mas PTPN  Regional 2, Puncak Bogor, disiapkan edukasi tematik.
Pemandangan perkebunan teh agrowisata Gunung Mas PTPN Regional 2, Puncak Bogor, disiapkan edukasi tematik. /dok Bagian Agrowisata PTPN I Regional 2

DESKJABAR – Bagian agrowisata PTPN I Regional 2 menyiapkan wisata edukasi tematik tentang perkebunan teh bagi kalangan muda. Kawasan agrowisata perkebunan teh, potensial sebagai sarana edukasi bagi kalangan muda tentang komoditas ini yang sekarang sedang kembali populer.

Fenomena tersebut, kemudian ditangkap oleh agrowisata PTPN I Regional 2, untuk mengenalkan seluk beluk tentang produksi dan perkebunan teh kepada wisatawan. Salah satu bidikan, adalah kalangan muda yang ketika sedang wisata ke perkebunan teh, muncul keingintahuan soal komoditas ini.

Sejumlah kawasan agrowisata perkebunan teh dikelola PTPN I Regional 2, munculkan daya tarik bagi kalangan muda untuk minum teh. Kawasan agrowisata perkebunan teh di PTPN I Regional 2, yaitu Gunung Mas Puncak Bogor, Rancabali (kawasan Ciwidey) Kabupaten Bandung, dan Malabar Kabupaten Bandung.

Pada obyek agrowisata perkebunan teh PTPN I Regional 2, selain banyak fasilitas dan wahana wisata menikmati suasana perkebunan teh, wisatawan juga mulai banyak penasaran mencicipi teh produksi perkebunan setempat.

Adalah kegiatan produksi teh, mulai pemetikan, pengumpulan hasil petikan, pengangkutan, pemandangan pabrik, dsb menjadi perhatian wisatawan. Bahkan ketika sudah menjadi produk jadi untuk diminum, mengundang selera penasaran menikmati.

 Baca Juga: Agrowisata Gunung Mas, Puncak, Bogor, Tambah Fasilitas dan Wahana Menarik

Inovasi wisata

Asisten Manager Pemasaran Bagian Agrowisata PTPN I Regional 2, Dhani Wahyudi, di Bandung, Sabtu, 8 Juni 2024, membenarkan informasi, bahwa belakangan ini tingkat ketertarikan kalangan muda kepada komoditas teh ternyata meninggi.

“Iya betul, kita siapkan konsep wisata edutematik untuk itu. Misalnya, untuk segmen pelajar yang pada kurikulum dewasa ini ada kegiatan outing,” ujarnya.

Menurut Dhani Wahyudi, edukasi wisata tematik kepada wisatawan, khususnya kalangan muda, merupakan salah satu inovasi terobosan agar para pengunjung ke agrowisata PTPN I Regional 2 selalu berdaya tarik.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah