Perempatfinal Liga Champions 2020-2021, 2 Gol Kylian Mbappe Buka Peluang PSG Lolos ke Semifinal

8 April 2021, 05:39 WIB
Kylian Mbappe pahlawan kemenangan PSG atas Bayer Munich 3-2 Kamis 8 April 2021 dinihari /UEFA/

DESKJABAR – Pemain muda berbakat Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe menjadi penentu kemenangan bagi PSG saat menumbangkan juara Bundesliga Bayern Munich, 3-2 pada laga pertamababak perempatfinal Liga Champions 2020-2021, di Allianz Arena Kamis 8 April 2021 dinihari WIB.

Dua gol yang dibuat Mbappe, membuka peluang lebar PSG untuk melangkap ke semifinal, jika pada pertandingan kedua di markas PSG mendatang, hanya butuh hasil imbang.

Meski berlaga di markas Bayern Munich, PSG tak gentar untuk menghadapinya. Apalagi kali ini kekuatan mereka lebih lengkap dengan hadirnya Neymar dan Angel Di Maria.

Baca Juga: Pentas Kaulinan Tradisional Jabar Bergerak Cetak Rekor Muri 35.483 Peserta dari 20 Kabupaten/Kota

Sebaliknya, Bayern tak diperkuat Robert Lewandowksi karena cedera dan Serge Gnabry yang terpapar Covid-19.

Pada menit ke-3, tim tamu sudah unggul lebih dahulu setelah serangan pertama PSG segera membuahkan hasil ketika Neymar menerobos dari tengah lapangan guna menyuplai umpan kepada Mbappe, yang kemudian melepaskan tembakan mengarah tepat kepada kiper Manuel Neuer. Namun, laju bola tak terhentikan dan membuat tim tamu berhasil membuka keunggulan 1-0.

Bayern berkesempatan membalas tetapi Mueller membuang sia-sia bola liar hasil tembakan Leon Goretzka yang jatuh di hadapannya dan penyelesaiannya terlalu mudah untuk dijinakkan oleh Navas.

Baca Juga: Pemekaran Kabupaten Sukabumi, Uu Ruzhanul Ulum: Persyaratan Sudah Terpenuhi

Pada menit ke-12, Julian Draxler mengkonversi umpan sodoran Mbappe ke gawang Bayern, tetapi gol itu kemudian dianulir karena Mbappe dinyatakan VAR sudah lebih dulu terjebak offside.

PSG akhirnya menambah keunggulan ketika pada menit ke-28 Marquinhos lolos dari jebakan offside kemudian menyelesaikan umpan silang Neymar untuk menggandakan keunggulan PSG.

Kemudian menit ke-60, Bayern akhirnya menyamakan kedudukan ketika Mueller menerobos barisan pertahanan PSG untuk menyundul umpan tendangan bebas Kimmich ke pojok kiri gawang membuat skor imbang 2-2.

Baca Juga: BANTUAN TUNAI dari Program Jaminan Kehilangan Pekerjaan bagi Korban PHK, Inilah Persyaratannya

Sayangnya, keuddukan imbang hanya bertahan 8 menit, setelah menit 68, tendangan keras Mbappe tak mampu diantisipasi Neuer, untuk mengunci kemenangan PSG 3-2 atas Munich.

“Saya senang menghadapi pemain-pemain terbaik di dunia dan Manuel Neuer adalah salah satu kiper terhebat sepanjang sejarah," katan Mbappe seusai laga dilansir laman resmi UEFA, yang dikutip dari kantor berita Antara..

"Saya tidak merasakan tekanan apapun. Betul saya tidak mencetak gol lawan Neuer di final lalu, tetapi saya harap bisa melakukannya lagi di pertandingan berikutnya," ujar Mbappe menambahkan.

Kemenangan di Allianz Arena jelas menjadi modal penting bagi PSG yang selanjutnya akan menjamu Bayern di Parc des Princes untuk leg kedua pada Selasa 13 April 2021.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: UEFA Antara

Tags

Terkini

Terpopuler