VIRAL, Petugas Dishub Jakarta Naik di Atas Kap Mobil, Tak Terima Aktivitasnya Direkam    

- 4 Januari 2024, 11:44 WIB
Detik - detik insiden petugas Dishub DKI Jakarta menaiki kap mesin mobil saat menghalangi mobil yang akan di razia di salah satu jalan di DKI Jakarta belum lama ini.
Detik - detik insiden petugas Dishub DKI Jakarta menaiki kap mesin mobil saat menghalangi mobil yang akan di razia di salah satu jalan di DKI Jakarta belum lama ini. /Tangkapan layar Instagram @terang_media/

 

 


DESKJABAR
 - Petugas Dinas Perhubungan DKI Jakarta melakukan razia kendaraan di salah satu ruas jalan di bilangan Jakarta beberapa waktu lalu.

Hampir semua kendaraan pribadi di stop lalu diperiksa oleh petugas Dishub DKI Jakarta, namun pengemudi mobil berwarna merah marun diduga driver mobil online, merasa ada yang aneh dalam pemeriksaan tersebut.

Petugas Dishub dengan nada kasar sambil menggedor - gedor pintu mobil minta dibuka, sementara petugas dishub lainnya berusaha menggembosi pentil ban mobil, namun driver mobil online tersebut terus melaju memacu kendaraannya.

Baca Juga: Biodata dan Karir Politik Anies Baswedan Capres RI yang Hari Ini Kampanye di Tasikmalaya dan Ciamis

Dalam tayangan video yang direkam dan diunggah di Instagram @terang_media terlihat awalnya seorang petugas menyetop dan menghadang mobil tersebut. Dan, seorang petugas lainnya menghampiri driver ojol tersebut.

Dalam percakapan petugas driver mobil online dengan petugas Dishub, rupanya petugas Dishub tidak terima aktivitas razianya direkam oleh pengendara mobil merah marun yang tidak lain diduga driver ojol.

"Cuma online aing, kenapa ?," kata driver mobil online.

"Buka pintu buka, kenapa lu rekam?," kata petugas Dishub.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Instagram @terang_media


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x