Pesona Wisata Kabupaten Solok Padang Sumatera Barat dan Indahnya Sunrise di Gunung Talang 2.597 Mdpl  

- 23 November 2022, 14:44 WIB
Pesona Gunung Talang di Kabupaten Solok Padang yang jadi primadona pendaki gunung di Sumatera Barat.
Pesona Gunung Talang di Kabupaten Solok Padang yang jadi primadona pendaki gunung di Sumatera Barat. /infosumbar/

Baca Juga: Sambal Terasi (Sruit) Khas Lampung yang Pedas dan Segar, Cocok Jadi Santapan Nobar Piala Dunia, Ini Resep nya

Daya tarik lainnya yakni ketinggian dan treknya yang ramah, menjadikan Gunung Talang mudah didaki pendaki dari berbagai usia.

Sebelum mencapai puncak, pendaki akan disuguhi kawasan Hutan Mati yang dulunya adalah kawasan hutan heterogen yang hangus terbakar pada tahun 1997 pasca letusan gunung berapi yang masih aktif ini.

Lokasi Hutan Mati tak jauh dari kawasan puncak Gunung Talang, dari kawasan Hutan Mati ini pendaki bisa menyaksikan puncak Kerinci dan Puncak Sago yang berdiri dengan gagahnya dari kejauhan.

Panorama alam yang perkasa ini akan nampak lebih terlihat keelokannya pada pagi dan sore hari. Sangat menakjubkan.

Baca Juga: Sambil Nonton Piala Dunia 2022, Ini Dia Resep Cemilan Cireng Ebi ala Chef Rudy Choirudin Rasanya Enak, Mantul!

Daya tarik kedua adalah kawasan Danau Kembar, yang letaknya juga tidak jauh dari puncak Gunung Talang.

Berada di samping kanan puncak Gunung Talang, danau dengan airnya yang tenang ini sangat memikat, terlebih jika datang ke kawasan Danau Kembar pada saat cuaca cerah.

Dari pinggir danau ini, pendaki bisa menyaksikan siluet Gunung Kerinci 3854 Mdpl yang berada di Kabupaten Kerinci Jambi terlihat menarik.

Mengingat jarak dari dua Provinsi ini tidak terlalu jauh hanya sekitar delapan jam perjalanan.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x