3 FAKTA Penerobosan Wanita Membawa Pistol ke Istana Negara, Langsung Dibekuk Polisi

- 25 Oktober 2022, 13:08 WIB
Polisi mengamankan seorang wanita membawa Pistol FN di depan Istana Negara, Selasa 25 Oktober 2022
Polisi mengamankan seorang wanita membawa Pistol FN di depan Istana Negara, Selasa 25 Oktober 2022 /Twitter/

DESKJABAR – Media sosial dihebohkan dengan upaya seorang wanita yang membawa pistol hendak masuk ke komplek Istana Negara pada Selasa 25 Oktober 2022.

Untunglah pihak keamanan segera membekuk wanita tersebut, dan kedapatan wanita yang berusia 25 tahun itu membawa senjata.

Untuk pemeriksaan lebih lanjut, wanita pembawa pistol itu dibawa ke Polres Metro Jakarta Pusat.

Baca Juga: Seorang Perempuan Menerobos Istana Presiden, Menodongkan Senjata Api FN ke Paspampres

Peristiwa menghebohkan ini pertama kali dibagikan di Instagram dengan akun @lovers-polri pada Selasa 25 Oktober 2022.Berikut 3 fakta menarik dari peristiwa menghebohkan di jagat media sosial tersebut yang dihimpun dari laman tribratanews.polri.go.id dan Instagram @ lovers-polri :

1.Membawa Pistol Jenis FN

Saat diamankan oleh pihak kepolisian yang ada di kawasan Istana Negara, didapati wanita bercadar itu membawa pistol jenis FN.

“1 orang perempuan menerobos istana presiden dengan membawa senpi jenis FN," demikian unggahan di akun Instagram @lovers-polri.

Sementara itu, Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Latif Usman mengemukakan, saat diamankan petugas kepolisian, seain mengamankan pistol jenis FN, juga disita sebuah tas hitam milik pelaku yang berisi kitab suci, dompet kosong warna pink, dan satu unit ponsel.

Baca Juga: FAKTA Kebakaran Gudang Triplek di Bandung, satu anggota petugas Damkar dilarikan ke Rumah Sakit Bandung Kiwar

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Instagram tribratanews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x