Kapolda Jawa Tengah: Akan Diautopsi Atas Persetujuan Orang Tuanya, Kopda Muslimin Minta Maaf Saat Pulang

- 28 Juli 2022, 14:37 WIB
Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol. Ahmad Luthfi akan melakukan autopsi atas persetujuan orang tua Kopda Muslimin
Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol. Ahmad Luthfi akan melakukan autopsi atas persetujuan orang tua Kopda Muslimin /HO-Humas Polda Jateng

DESKJABAR - Meninggalnya Kopda Muslimin di rumah orang tuanya di Trompo, Kendal, telah dikonfirmasi Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi.

Hal tersebut dikatakan Irjen Pol. Ahmad Luthfi saat berada di lokasi meninggalnya Kopda Muslimin pada Kamis, 28 Juli 2022.

"Tadi pagi pulang ke rumah orang tuanya," tegas Ahmad Luthfi.

Untuk memastikan kematian Kopda Muslimin akan dilakukan atas persetujuan orang tua Kopda Muslimin.

"Akan diautopsi atas persetujuan orang tuanya," jelas Irjen Pol. Ahmad Luthfi.

Baca Juga: Jenderal Dudung: Pasti Akan Dilakukan Autopsi Untuk Mengetahui Penyebab Kematian Kopda Muslimin

Baca Juga: Kopda Muslimin Ditemukan Tewas Minum Racun di Kendal, Diduga Dalang Pembunuhan Istri di Semarang

Menurut Kapolda Jawa Tengah, Saat dirumah orang tuanya, Kopda Muslimin sempat meminta maaf atas apa yang telah dirinya lakukan pada istrinya R.

Seperti diketahui Kopda Muslimin ditemukan meninggal dunia di rumah orang tuanya.
Ayah Kopda Muslimin, Mustaqim yang pertama kali mengetahui putranya tersebut sudah meninggal.

Olah TKP tengah dilaksanakan Inafis Polres Kendal. Lokasi telah di beri garis polisi dan dijaga petugas dari TNI dan Polri.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x