BMKG Beberkan Wilayah yang Merasakan Gempa Lampung Hari Ini Selasa 12 Juli 2022

- 12 Juli 2022, 11:14 WIB
Gempa Lampung mengakibatkan terjadi guncangan dibeberapa wilayah, menurut BMKG gempa terjadi Selasa 12 Juli 2022 dengan kekuatan 5.1 magnitudo
Gempa Lampung mengakibatkan terjadi guncangan dibeberapa wilayah, menurut BMKG gempa terjadi Selasa 12 Juli 2022 dengan kekuatan 5.1 magnitudo /Instagram@daryonoBMKG



DESKJABAR- Telah terjadi gempa bumi yang mengguncang wilayah Lampung dan sekitarnya pada Selasa 12 Juli 2022.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengabarkan gempa tersebut berkekuatan 5.1 Magnitudo.

Dijelaskan BMKG gempa Lampung tersebut pusat gempa berada di Tanggamus Lampung.

Baca Juga: GEMPA LAMPUNG, BMKG Kabarkan Barusaja Terjadi Gempabumi, Pusat Gempa Berada di Tanggamus

Gempa terjadi pada pukul 09:52: 07 WIB dengan lokasi gempa berada di 6.06 LS, 104.22 BT.

Kedalaman gempa berada pada 82 kilometer barat daya Tanggamus Lampung. Kedalaman mencapai 13 Km.

Berdasarkan data yang dihimpun BMKG melalui Kepala Badan Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono masyarakat merasakannya gempa Lampung tersebut.

Dalam akun Instagram Daryono memaparkan beberapa wilayah yang terkena dampak gempa dirasakan oleh masyarakat.

Menurutnya gempa Lampung itu dirasakan di Limau, Tanggamus, Piabung, Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran.

Kemudian gempa juga diraskana di Liwa Kecamatan Ngaras Kecamatan Semaka dan Kecamatan Wonosobo dengan kekuatan II MMI.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah