Prediksi Update Contoh Soal Sosiologi UTBK 2023 Pilihan Ganda Beserta Kunci Jawabannya

21 Januari 2023, 19:00 WIB
Walaupun ada kunci jawaban, siswa kelas 12 diharapkan tetap berusaha untuk mengerjakan soal tanpa melihat kunci jawaban dulu. /Pixabay/Inactive account /


DESKJABAR
 - Berikut adalah prediksi update contoh soal Sosiologi Ujian Tulis Berbasis Komputer  (UTBK) 2023.

Prediksi update contoh soal  ini terdiri dari 10 soal, yaitu dari soal nomor 21 hingga 30.

Dalam prediksi update contoh soal Sosiologi UTBK 2023 ini disertai dengan kunci jawabannya.

Prediksi update  soal-soal ini merupakan latihan yang dapat digunakan oleh siswa kelas 12 untuk persiapan UTBK 2023.

Baca Juga: Cara Membuat Rencana Tindak Lanjut (RTL) Setelah Melakukan Program PPL Aksi PPG 1 Gelombang 2 Daljab 2022  

Dengan adanya prediksi update  soal-soal ini yang disertai dengan kunci jawabannya siswa kelas 12 yang berencana akan melanjutkan studi ke perguruan tinggi bisa lebih mempersiapkan diri dalam menghadapi soal Sosiologi UTBK yang asli.

Walaupun sudah tersedia kunci jawaban, siswa kelas 12 diharapkan tetap berusaha untuk mengerjakan soal tersebut tanpa melihat kunci jawaban terlebih dahulu.

Berdasarkan lansiran dari situs https://masuk-ptn.com yang diterbitkan oleh DeskJabar.com, simak prediksi update soal  Sosiologi  untuk UTBK 2023 lengkap dengan kunci jawabannya di bawah ini.

Baca Juga: Inilah 8 Tradisi yang Biasa Dilakukan saat Perayaan Tahun Baru Imlek dan Dipercaya Buat Hoki Sepanjang Tahun!

21.Objek kajian Sosiologi adalah masyarakat, di dalam masyarakat ada peristiwa yang sama mampu memunculkan fakta yang berbeda-beda. Hal ini disebabkan adanya perbedaan kerangka pemikiran para  pengamat. Apabila terjadi kerusuhan dalam masyarakat, seorang sosiolog memandang kerusuhan sosial

a.sebagai sesuatu yang terjadi karena adanya kegagalan sosialisasi hukum

b.sebagai bentuk tipisnya pengendalian diri dari para pelaku

c.suatu peristiwa terjadi karena rakyat ingin menjarah barang-barang di toko

d.sebagai salah satu sarana melampiaskan kekecewaan masyarakat terhadap pemerintah

e.suatu kegiatan yang harus dilakukan

Jawaban: e

Baca Juga: Inilah Cara Melihat Khodam Pendamping Diri Sendiri, Gampang Sekali dan Tanpa Ritual

22.Tokoh Sosiologi Auguste Comte mengemukakan ada tiga tahap perkembangan intelektual, dimana tahap  terakhir adalah tahap ilmu pengetahuan positif, dalam tahap ilmu pengetahuan positif ini Comte menggambarkan bahwa telah terjadi hal yang positif pada Industrialisasi yaitu menimbulkan kedamaian  karena dalam industrialisasi terdapat...

a.Kekuatan yang sulit diungkapkan

b.Manipulasi data proses produksi

c.Gejala gejala yang nyata dan konkrit

d.Penumpukan modal

e.Selalu ada konflik

Jawaban:d

Baca Juga: JUNCTION Gedebage Titik Awal Tol Getaci, akan Menghubungkan 3 Ruas Tol, Rumit Serumit Interchange Pasirkoja

23.Globalisasi pada kenyataannya tidak mampu menghapus kepercayaan seseorang pada hal-hal yang non  realistis, seperti tindakan menggandakan uang dan diikuti beberapa orang, menjatuhkan kedudukan  orang lain minta bantuan kekuatan gaib, beberapa pernyataan tersebut menunjukkan interaksi  dipengaruhi faktor

a.identifikasi

b.sugesti

c.motivasi

d.empati

e.imitasi

Jawaban:c

Baca Juga: Cara Melihat Orang yang Memakai Ilmu Pelet, Inilah Ciri-cirinya

24.Perkembangan anak-anak dalam keluarga seperti belajar berbicara, belajar apa yang baik dan apa yang  buruk dan belajar mengenal orang lain yang akan membentuk kepribadian, dalam hal ini terjadi bentuk  sosialisasi ....

a.primer

b.sekunder

c.positif

d.negatif

e.represif

Jawaban:a

Baca Juga: Mie Tek Tek Kuah ala Abang abang, Segar dan Pedas Nendang Banget, Ini Resep dan Cara Membuatnya, Mau Coba Bun?

25.Perselisihan antarsuku yang sudah berjalan relatif lama harus segera diselesaikan karena dapat menimbulkan disintegrasi bangsa. Apabila penyelesaian dilakukan dengan paksaan, maka termasuk  akomodasi dalam bentuk....

a.arbitrasi

b.koersi

c.kooptasi

d.ajudikasi

e.mediasi

Jawaban:b

Baca Juga: Inilah 4 Shio yang Akan Beruntung di Tahun Kelinci Air 2023, Simak Shio Apa Saja?

26.Suatu sistem pemerintahan yang kuat akan tercipta dalam masyarakat yang menjaga keteraturan sosial, pernyataan di bawah ini yang merupakan unsur keteraturan sosial adalah.....

a.Disorganisasi sosial yang berkelanjutan

b.Disintegrasi antar kelompok

c.Perebutan kekuasaan

d.Tidak adanya perilaku yang terpola

e.Ketertiban yang mantap dan kondusif

Jawaban:e

Baca Juga: Tabung Gas Mendesis dan Mengeluarkan Bau, Inilah Cara Mengatasinya yang Mudah dan Aman

27.Sebagian orang tua melakukan sosialisasi kepada anaknya menggunakan perintah dengan komunikasi satu arah disertai hukuman atau imbalan dengan harapan anaknya patuh, demikian ini merupakan  sosialisasi dengan pola....

a.formal

b.informal

c.represif

d.partisipatoris

e.sekunder

Jawaban:c

Baca Juga: GRATIS, Disnaker Kabupaten Bandung Buka Program Pelatihan Kerja, Terbuka Untuk Umum, Persyaratan, Cara Daftar

28.Akhir akhir ini muncul gejala sosial yang marak terjadi, berupa bentuk anarkisme remaja yang disebut "Klitih", Untuk mengatasi penyimpangan tersebut pemerintah menginstruksikan kepada sekolah  maupun masyarakat agar mengarahkan para remaja untuk kegiatan positif, pernyataan pemerintah  merupakan pengendalian sosial bersifat ....

a.preventif

b.represif

c.kompulsi

d.persuasif

e.koersif

Jawaban:a

Baca Juga: Inilah Tanda-tanda (Ciri) Bayi Sedang Diganggu Jin atau Makhluk Halus, Bunda Harus Tahu Ya

29.Robert MZ Lawang berpendapat perilaku menyimpang merupakan tindakan yang menyimpang dari  norma yang berlaku dalam suatu sistem sosial. Pernyataan dibawah ini yang merupakan kumpulan  perilaku menyimpang adalah

a.mencuri, berpolitik, korupsi

b.korupsi, berdiskusi, merampok

c.mencuri, merampok, korupsi

d.berpolitik, berpoligami, korupsi

e.mencuri, membunuh, berdiskusi

Baca Juga: Wisata Kuliner Dekat Stasiun Bogor, Mudah Dijangkau dengan Jalan Kaki, Klop Saat Week End, Instagramable

Jawaban:c

30.Kelompok pengusaha dalam stratifikasi sosial yang mendasarkan pada kriteria ekonomi ditempatkan  pada kelas

a.Atas

b.Bangsawan

c.Menengah

d.Bawah

e.Wiraswasta

Jawaban:a

Baca Juga: Resep Es Jomblo, Segarnya kebangetan, Pas Disruput Dicuaca Panas, Bisa Jadi Ide Bisnis, Begini Cara Membuatnya

Demikian prediksi update contoh soal Sosiologi UTBK 2023 pilihan ganda beserta kunci jawabannya.***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: https://masuk-ptn.com

Tags

Terkini

Terpopuler