MENGENASKAN, 1 Keluarga di Kalideres Jakarta Barat Ditemukan Tewas, Diduga Tidak Makan Selama 3 Minggu

11 November 2022, 17:11 WIB
Inilah TKP tempat ditemukan mayat 1 keluarga di kalideres Jakarta Barat /Antara/Walda/

DESKJABAR – Warga di Perumahan Citra garden Satu Extension, Kalideres, Jakarta Barat dikejutkan dengan penemuan mayat 1 keluarga yang tewas di dalam rumah mereka yang terkunci.

Ironisnya, dari pemeriksaan di rumah sakit penyebab kematian 1 keluarga di Kalideres itu tidak ditemukan adanya kekerasan, melainkan diduga akibat tidak makan selamam 3 minggu.

Polisi pun masih terus melakukan penyeledikian atas penemuan 4 jenasah yang merupakan satu keluarga tersebut, dengan telah memeriksa 4 orang saksi.

Baca Juga: Profil Madona dan Adelia Preman Pensiun 7, Karyawan Dealer Motor dan Penyanyi Dangdut, Instagram

Dalam keterangan kepada media, Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Pasma Royce memaparkan bahwa berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap ke-4 jenasah yang dilakukan di rumas Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur, tidak ditemukan adanya unsur-unsur kekerasan.

Justru yang mengenaskan, penyebab kematian diduga akibat para korban tidak makan selama 3 minggu.

Hal itu berdasarkan hasil pemeriksaan lambung dari ke-4 jenasah ternyata idak berisi makanan. Sedangkan otot-otot lambung terlihat mengecil.

“Jadi bisa diduga berdasarkan pemeriksaan dari dokter bahwa mayat ini tidak ada makan dan minum cukup lama, karena dari otot-ototnya sudah mengecil,” kata Kombes Pol.Pasma, Jumat 11 November 2022.

Pasma juga mengatakan bahwa waktu kematian para korban tidak dalam waktu bersamaan, karena dari hasil pemeriksaan, salah satu jenasah ternyata sudah meninggal dunia lebih dahulu dalam waktu cukup lama.

Baca Juga: INFO GEMPA TERKINI: Ambon Diguncang Gempa 2,7 Magnitudo, Simak Informasi dari BMKG

Hal itu terlihat dari kondisi jenasah tersebut yang sudah hampir menjadi tlang belulang.

Kronologi penemuan

Mengutip dari Antara, kronologi penemuan 4 meyat yang merupakan satu keluarga di kalideres Jakarta Barat, bermula dari laporan ketua RT setempat yang mencium bau busuk dari dalam rumah pada Kamis 10 November 2022 malam.

Ketya RT pun melaporkan kecurigaan itu kepada Polsek Kalideres. Bersama sejumlah petugas polisi, Ketua RT kemudian memaksa masuk ke dalam rumah yang pagarnya terkunci.

Saat mereka berhasil masuk ke dalam rumah, mereka terkejut dengan penemuan empat mayat di ruangan yang berbeda.

Identitas mereka adalah RY (71) dan RN (68) yang merupakan suami istri, DF (42) yang juga anaknya, serta BG (69) yang merupakan ipar dari RY.

Baca Juga: Bupati Ciamis Herdiat Sunarya Sambut Kedatangan Kirab Api Obor Porprov XIV Jabar 2022 di Halaman Pendopo

Dugaan waktu kematian mereka berbeda-beda Karena dari kondisi ke-4 jenasah yang ditemukan kondisi pembusukannya berbeda-beda.

Kapolres Kombes Pol Pasma menambahkan, untuk mendalami penemuan 4 mayat satu keluarga di Kalideres tersebut, mereka telah  memeriksa empat saksi, polisi juga telah berupaya mencari rekaman kamera CCTV di lokasi.

"Setelah kita periksa, tidak ada kamera CCTV di lokasi," jelas dia.

Hingga saat ini, prosesor penyelidikan masih berlangsung. Pasma pun tidak menutup kemungkinan akan memeriksa lebih banyak saksi untuk kepentingan penyelidikan.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler