UPDATE Kebakaran Kantor Bupati Halmahera Selatan, Ini Kantor-kantor yang Ikut Terbakar, Termasuk Kantor Sekda

21 April 2022, 10:12 WIB
Kantor Bupati Halmahera Selatan kebakaran Rabu malam 20 April 2022 /Tangkapan layar video Antara/

DESKJABAR - Kebakaran Kantor Bupati Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara, Rabu, 20 April 2022 malam tadi, ikut menghanguskan sejumlah kantor pemerintahan lainnya.

Hingga Kamis 21 April pagi hari ini, asap di beberapa tempat di lokasi kebakaran kantor Bupati Halmahera Selatan masih tampak mengepul

Dalam peristiwa kebakaran kantor Bupati Halmahera Selatan, kantor pemerintahan di lingkungan Halmahera Selatan yang ikut hangus adalah kantor Sekda Pemkab Halmahera Selatan, staf ahli dan kantor lainnya.

Baca Juga: Kronologi Tunjungan Plaza Surabaya Kebakaran Hari Ini 3 Unit Bronto Skylift Dikerahkan

Dirilis Antara Kamis 21 April 2022, untuk mengungkap peristiwa kebakaran kantor Bupati Halmahera Selatan, pihak kepolisian akan menerjunkan tim dari Laboratorium Forensik Polda Sulawesi Selatan.

Hari ini dijadwalkan tim forensik Polda Sulawesi Selatan tiba di lokasi.

Sementara di lokasi kejadian, garis polisi sudah dipasang.

Dugaan sementara, api berasal dari korsleting listrik di ruangan staf ahli bupati. Dari ruangan inilah api diduga mulai muncul, kemudian menjalar ke ruangan-ruangan lain.

Baca Juga: Kantor Bupati Halmahera Selatan, Maluku Utara, Terbakar, Api Berkobar dari Lantai 1 Hingga Lantai 2

"Titik api diduga berasal dari ruang staf ahli di lantai dua, kemudian menjalar ke ruang Sekda dan menjalar ke ruang lainnya," kata Kapolres Halmahera Selatan AKBP Herry Purwanto yang terjun langsung ke lokasi kejadian malam tadi

Kantor Bupati Halmahera Selatan yang berlokasi di Jalan Kebun Karet Kota Labuha, pagi ini tampak menghitam.

Kebakaran kantor Bupati Halmahera Selatan diketahui warga sekitar pukul 20.30 WIT, ketika warga sedang melaksanakan tarawih.

Baca Juga: RSKIA Kota Bandung Kebakaran, 8 Damkar Dikerahkah, Evakuasi Pasien Penuh Kepanikan

Hanya dalam waktu sekejap api membesar dan dengan cepat merembet ke ruangan-ruangan lain.

Untuk memadamkan api, seluruh kekuatan dari Dinas Pemadam Kebakaran setempat diterjunkan. Namun karena api sudah sangat besar, api baru bisa dipadamkan dua jam kemudian, tepatnya pukul 22.30 WIT.

Berapa jumlah ruangan yang terbakar dan apa saja yang terbakar, hingga kini masih dalam penyelidikan.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler