PILGUB JABAR 2024, Ridwan Kamil Maju di Pilgub DKI Jakarta 2024, Dedi Mulyadi Calon Kuat, Gerindra Ada 3 Calon

- 27 Februari 2024, 06:00 WIB
Jika Ridwan Kamil maju di Pilgub DKI 2024, Dedi Mulyadi diuntungkan jelang  Pilgub Jabar 2024.
Jika Ridwan Kamil maju di Pilgub DKI 2024, Dedi Mulyadi diuntungkan jelang Pilgub Jabar 2024. /Info Publik/

DESKJABAR – Jelang Pilgub Jabar 2024 yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang, peta politik masih belum pasti. Golkar telah menyiapkan mantan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil untuk menghadapi Pilgub DKI Jakarta 2024.

Jika Ridwan Kamil disiapkan serius untuk menghadapi Pilgub DKI Jakarta 2024, maka calon kuat yang akan muncul di Pilgub Jabar 2024 adalah Dedi Mulyadi. Mantan Bupati Purwakarta itu dari sejumlah hasil survey terakhir sekitar akhir tahun 2023, merupakan pesaing kuat Ridwan Kamil.

Baca Juga: Komentar Menohok Pengamat Politik Unpad Terkait Baliho Ridwan Kamil On The Way (OTW) Jakarta

Namun nyatanya, Dedi Mulyadi tidak akan maju sendirian, Partai Gerindra sendiri sejak tahun lalu sudah menyiapkan 3 calon yang disiapkan untuk menghadapi ajang Pilgub Jabar 2024, dimana salah satunya adalah figur yang juga masuk perhatian sejumlah lembaga survey.

Meski demikian, perkembangan peta politik menuju Pilgub Jabar 2024 masih bisa berkembang dan belum pasti. Apalagi Ridwan Kamil menyatakan bahwa keputusan masa depan karier politiknya akan diumumkan pada tanggal 29 Februari 2024.

Mantan Gubernur Jabar yang akrab dipanggil Kang Emil itu mengemukakan bahwa dirinya mendapat 2 surat tugas dari Partai Golkar yakni menghadapi Pilgub Jabar dan Pilgub DKI. Walau demikian, dia pernah mengakui bawa kata hatinya lebih memprioritaskan melanjutkan di Jabar.

Kang Emll sendiri akan memutuskan akan memilih Pilgub Jabar 2024 atau Pilgub DKI Jakarta 2024 sebagai jenjang karier politik berikutnya pada akhir bulan ini.

Belum lagi sejak quick count memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 pada 14 Februari 2024 lalu, di media sosial viral beredar susunan menteri di bawah Prabowo nanti, salah satunya ada nama Ridwan Kamil.

Mantan Gubenur Jabar itu dinilai telah berhasil mendongkrak suara Prabowo-Gibran di Jawa Barat, serta suara Partai Golkar. Jadi wajar kalau kemudian namanya masuk dalam bursa calon menteri di era presiden baru nanti.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Antara Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x