Pertanian Mangga di Majalengka Gencar Kendalikan Hama Lalat Buah Secara Ramah Lingkungan

- 29 Desember 2023, 09:58 WIB
Pengendalian hama lalat buah pada usaha pertanian mangga secara ramah lingkungan di Majalengka.
Pengendalian hama lalat buah pada usaha pertanian mangga secara ramah lingkungan di Majalengka. /kolase foto DeskJabar dan Instagram @bptphjabar

Staf Bidang Ekonomi Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Tokyo, Jepang, Andri Sumaryadi, kepada DeskJabar, mengatakan, bahwa sejumlah pebisnis buah-buahan asal Jepang sudah berminat membeli buah mangga asal Jawa Barat, misalnya dari Sumedang.

Bahkan, beberapa waktu lalu, sejumlah pebisnis didampingi KBRI Tokyo sudah ke Sumedang untuk melihat lokasi kebun buah mangga, khususnya gedong gincu. “Dari rasa, orang-orang Jepang itu mengatakan sudah sangat cocok, dan diprediksi sangat banyak diminati di negara itu,” kata Andri Sumaryadi.

Disebutkan, di Jepang, harga buah mangga tergolong sangat mahal. Tetapi masyarakat Jepang memang dikenal sebagai para penggemar buah mangga. Jadi walau pun harganya mahal, tetap akan dibeli karena sudah sesuai selera dan mengetahui manfaat kesehatan.

Andri Sumaryadi memperkirakan, jika mangga gedong gincu tembus ke pasar Jepang, harga di negara itu jika dirupiahkan bisa sekitar Rp 500.000/kg. Harga sebesar itu, diharapkan sampai pula dirasakan manfaatnya sampai ke petani mangga, sehingga harga jual lebih baik.

Namun apakah pihak Jepang juga meminati buah mangga asal Majalengka, Andri Sumaryadi belum memberikan keterangan. Sebab sejauh ini, katanya, ekspor buah mangga asal Sumedang ke Jepang masih memerlukan proses walau sebenarnya secara teknis sudah bisa memenuhi syarat. ***

Halaman:

Editor: Kodar Solihat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah