Kota Bogor Diguyur Hujan Deras Disertai Angin, Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Lumpuh, Rumah Warga Hancur

- 1 November 2023, 10:55 WIB
 Petugas BPBD dan Damkar kota Bogor saat mengevakuasi pohon tumbang ke jalan raya akibat hujan angin pada Selasa sore lalu
Petugas BPBD dan Damkar kota Bogor saat mengevakuasi pohon tumbang ke jalan raya akibat hujan angin pada Selasa sore lalu / BPBD kota Bogor/

 

 

 

DESKJABAR – Kota Bogor diguyur deras disertai angin pada Selasa sore kemarin sekitar pukul 15.30 WIB, mengakibatkan sejumlah pohon tumbang di beberapa titik, tanah longsor, dan rumah hancur.

Hujan deras disertai angin yang mengguyur kota hujan Bogor pada sore hingga malam kemarin, menyebabkan musibah di sejumlah titik, diantaranya pohon tumbang ke jalan raya yang menyebabkan kemacetan parah di beberapa ruas jalan di Kota Bogor.

Sesuai dengan data yang dirilis Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, akibat peristiwa hujan disertai angin mengakibatkan Bogor dikepung bencana.

Baca Juga: Hujan Deras Disertai Badai Landa Kabupaten Bogor, Ratusan Rumah Warga Terdampak di 14 Desa dari 4 Kecamatan

Rumah Rusak Akibat Hujan Angin

Rumah warga yang mengalami kerusakan akibat hujan deras disertai angin kencang, terutama rusak pada bagian atapnya yakni Kayu Manis Kota Bogor.

Saat hujan deras disertai angin kencang rumah Dodi yang beralamat di Kayumanis RT 01 RW 10, Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor, hancur pada bagian atapnya.

Akibat dari peristiwa ini Dodi bersama keluarganya terpaksa diungsikan sementara ke tempat saudara atau kerabatnya yang lebih aman.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x