Collaboration Ekspres Pentas Seni Kewirausaahn SMAN 1 Salopa Tasikmalaya Dipastikan Meriah, Pikat Calon Siswa,

- 5 September 2023, 17:31 WIB
Kepala SMAN 1 Salopa, Ina Reina Susanti, S.Pd., M.M.Pd menyebutkan pentas seni dan gelar karya kewirausahaan dijadikan hiburan bagi masyarakat sekitar dan pemikat bagi calon siswa di PPDB tahun depan
Kepala SMAN 1 Salopa, Ina Reina Susanti, S.Pd., M.M.Pd menyebutkan pentas seni dan gelar karya kewirausahaan dijadikan hiburan bagi masyarakat sekitar dan pemikat bagi calon siswa di PPDB tahun depan /

DESKJABAR - Gebyar pentas seni dan gelar karya kewirausahaan SMAN 1 Salopa Kabupaten Tasikmalaya pada 7 September 2023 mendatang digadang gadang akan menjadi pentas hiburan meriah dan menarik bagi masyarakat sekitar.

Pasalnya letak geografis SMAN 1 Salopa berada di sebuah kampung yang jauh dari hiruk pikuk keramaian kota, yaitu di Kampung Suniabana Desa Mulyasari Kecamatan Salopa Kabupaten Tasikmalaya Jawa Barat.

Menurut Kepala SMAN 1 Salopa, Ina Reina Susanti, S.Pd., M.M.Pd., pentas seni dan gelar karya kewirausahaan yang bertajuk Collaboration Ekspres tersebut merupakan sebuah sarana publikasi sekolah, yang berkolaborasi dengan SMP terdekat dengan tujuan untuk menjalin hubungan baik dan keharmonis di lingkungan pendidikan.

Baca Juga: KTT ASEAN Day 1, Ini Visi BNI Disampaikan DIrut Royke Tumilaar

 

Hiburan Bagi Masyarakat Sekitar

 

"Disamping membidik prestasi para calon siswa yang diharapkan bisa masuk ke SMAN 1 Salopa di tahun ajaran medatang. Dan kami Nantinya akan melakukan sistem jemput bola agar bisa mendaftar ke sini," kata Ina.

Selain itu, tambahnya, pentas seni inipun sebagai wadah penyalurkan bakat , prestasi serta hobi siswa siswa di bidang seni dan budaya. Jadi, jelasnya lagi, semua yang terlibat di ajang ini ikut berperan aktif menampilkan kreasi dan karya seni masing masing.

"Juga digelar karya berupa kewirausahaan siswa siswi mulai dari SD, SMP dan SMAN 1 Salopa dalam giat bazar. Ya, Intinya untuk menjalin hubungan baik sesama satuan pendidikan di lingkungan terdekat," cetusnya.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x