Akan Ada Penerbangan dari BIJB Kertajati ke Bandara Nusawiru Pangandaran: Ini Jadwalnya!

- 14 Agustus 2023, 06:35 WIB
Ilustrasi suasana di Bandara Nusawiru Pangandaran, Jawa Barat. Animo wisatawan yang datang ke Pangandaran terus meningkat. Untuk meningkatkan pelayanan, akan ada penerbangan  pesawat udara dari Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka ke Bandara Nusawiru Pangandaran.
Ilustrasi suasana di Bandara Nusawiru Pangandaran, Jawa Barat. Animo wisatawan yang datang ke Pangandaran terus meningkat. Untuk meningkatkan pelayanan, akan ada penerbangan pesawat udara dari Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka ke Bandara Nusawiru Pangandaran. /Dok, Pikiran Rakyat.com/

DESKJABAR - Karena animo wisatawan yang datang ke Pangandaran terus meningkat, pada 29 Agustus 2023 mendatang direncanakan akan ada jadwal penerbangan perdana pesawat udara dari Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka ke Bandara Nusawiru Pangandaran.

Hal itu dikatakan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pangandaran Kusdiana setelah pihaknya melakukan diskusi dengan Dinas Perhubungan Pemprov Jabar, Bappeda, dan Dinas Pariwisata, Dinas Perhubungan, BIJB Kertajati, dan pihak maskapai penerbangan Citilink.

Baca Juga: Sekitar 100 Desa di Jabar Lenyap secara Fisik, Menghilang dari Peradaban, Terhapus dari Peta: Ini Penyebabnya

Baca Juga: Pemutihan Pajak Kendaraan di Jabar Berakhir 31 Agustus: Ada Diskon Tunggakan Gede-Gedean, Ini Syaratnya!

"Untuk teknisnya (penerbangan BIJB Kertajati ke Nusawiru) nanti akan dibahas antara pemerintah daerah, provinsi Jawa Barat, dan BIJB," kata Kusdiana di Pangandaran, Selasa pekan lalu.

Menurut Kusdiana, rencana penerbangan dari BIJB Kertajati ke Bandara Nusawiru Pangandaran adalah satu dari tiga poin yang disepakati dalam diskusi. 

Poin yang kedua, ungkap Kusdiana, penandatanganan komitmen bersama antara pemerintah daerah dengan provinsi yang akan dijabarkan oleh pihak BUMD Jaswita dan Manajemen Penerbangan yang ada di Cibubur.

Lalu poin yang ketiga adalah keberlanjutan setelah pemindahan penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara Bandung ke Bandara Kertajati pada 29 Oktober 2023.

"Ada tujuh rute nanti yang akan pindah ke Bandara Kertajati. Nanti seolah-olah kita cari penumpang untuk penebangan dari Kertajati ke Pangandaran, apakah nanti dapat penumpang yang dari Bali atau dari Malaysia," ujar Kusdiana dikutip dari Pikiran Rakyat.com.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x