Peringatan Hardiknas di Ciamis, Ini Pesan Bupati Herdiat

- 2 Mei 2023, 16:32 WIB
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya saat memberikan sambutan pada upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)tahun 2023 di Taman Lokasana Ciamis, Selasa 2 Mei 2023./ciamiskab.go.id.
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya saat memberikan sambutan pada upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)tahun 2023 di Taman Lokasana Ciamis, Selasa 2 Mei 2023./ciamiskab.go.id. /

 



DESKJABAR - Hari ini, Selasa 2 Mei 2023 Bangsa Indonesia memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang juga bertepatan dengan hari  lahirnya Ki Hajar Dewantara sebagai Bapak Pendidikan Indonesia.

Peringatan Hardiknas tingkat Kecamatan se-Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dilaksanakan di Taman Lokasana Ciamis Selasa, 2 Mei 2023 dengan mengusung tema "Bergerak Bersama Semarakan Merdeka Belajar".  

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam sambutannya bupati mengucapkan selamat dan mengajak kita semua untuk menyemarakan merdeka belajar.

Baca Juga: WADUH! Kantor MUI Pusat Ditembak, Pelaku Tewas Senjata yang Digunakan Diamankan

"Selamat Hari Pendidikan Nasional, mari kita bergerak bersama semarakan merdeka belajar," ujar Bupati Herdiat dikutip Deskjabar dari laman resmi Pemkab. Ciamis.

Menurut Herdiat penetapan tanggal 2 Mei sebagai Hardiknas merupakan wujud nyata kepeduliaan pemerintah akan pentingnya pendidikan di Indonesia.

Tema Hardiknas tahun 2023 mengandung makna mengajak kita semua agar senantiasa meningkatkan semangat untuk selalu bergerak, maju dan berinovasi dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar yang merdeka, mandiri, serta mampu mengatasi segala hambatan dan tantangan jaman.

Baca Juga: Pelaku Penembakan di Kantor MUI Jakarta Seorang Lansia? Kata Polisi, Inisial M

"Sebanyak 24 episode merdeka belajar yang sudah diluncurkan membawa kita semakin dekat dengan cita cita luhur Ki hajar Dewantara yakni pendidikan yang menuntun bakat, minat dan potensi peserta agar mampu mencapai keselamatan dan kebahagian yang setingi-tingginya sebagai seorang manusia dan sebagai anggota masyarakat," paparnya.

Flatform Merdeka Belajar Patut Disyukuri

Menurut Bupati Herdiat, anak anak sekarang bisa belajar lebih tenang karena aktivitas pembelajaran merdeka dinilai secara lebih holistik oleh gurunya sendiri. Para guru sekarang berlomba-lomba untuk berbagi dan berkarya dengan hadirnya platform merdeka belajar.

Baca Juga: Anak Hilang di Subang, Sudah Dua Orang Lenyap di Tempat Sama, Info Diperoleh Dedi Mulyadi

Pada kesempatan itu Bupati Herdiat juga menyebut para guru dulu diikat oleh berbagai peraturan yang kaku namun sekarang bebas berinovasi dikelas dengan hadirnya kurikulum merdeka.

Bupati mengajak peserta didik dalm mencari pengetahuan dan pengalaman tak melulu didalam kelas atau kampus namun juga diluar kampus karena telah hadirnya program kampus merdeka.

"Transformasi  yang masif ini sudah sepatutnya dirayakan dengan penuh syukur dan semarak karena semuanya adalah hasil dari kerja keras dan kerjasama kita," ucap Herdiat.

Baca Juga: Insiden Penembakan di Kantor MUI Jakarta, Pelaku Gunakan Airsoftgun?

"Layar yang sudah kita bentangkan jangan sampai terlipat lagi, kita semua para pendidikan dan tenaga kependidikan, seniman dan pelaku budaya juga peserta didik diseluruh penjuru Nusantara adalah kapten dari kapal besar yang bernama Indonesia," tegasnya.

Hadir dalam peringatan Hardiknas Tahun 2023, Wakil Bupati Yana D Putra, Sekda H. Tatang, unsur Forkopimda, para kepala OPD,tamu undangan serta peserta upacara yang terdiri dari pelajar, mahasiswa, guru, pramuka, dan lainnya.***

 
 

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x