Balita Hilang di Subang, Dedi Mulyadi Curiga Dibawa Orang Depresi

- 1 Mei 2023, 17:12 WIB
Heboh anak balita hilang di Kalijati, Subang, Jawa Barat, dimana anggota Komisi VI DPR RI Dedi Mulyadi curiga anak itu dibawa orang depresi.
Heboh anak balita hilang di Kalijati, Subang, Jawa Barat, dimana anggota Komisi VI DPR RI Dedi Mulyadi curiga anak itu dibawa orang depresi. /YouTube KANG DEDI MULYADI CHANNEL

Namun Dedi Mulyadi mengatakan tidak percaya kalau anak itu digondol makhluk halus. Ia tetap meyakini bahwa anak itu hilang disebabkan hal yang logis, walau pun kajian akademis belum ada yang masuk.

“Mungkin ada yang mengambil (diculik orang), atau mungkin masih sekitar sini karena kecelakaan,” ujar Dedi Mulyadi, tampak pada KANG DEDI MULYADI CHANNEL, diunggah Minggu, 30 April 2023 malam.

 Baca Juga: Di Subang, Anak 3 Tahun Hilang Misterius, Benarkah Dibawa Makhluk Halus ? Buya Yahya Menerangkan  

Kemudian Dedi Mulyadi bertanya, apakah di sekitar lokasi ada semacam orang depresi ? Dijawab keluarga anak tersebut, tidak ada orang depresi di sekitaran kawasan itu. Tetapi yang dimaksud oleh Dedi Mulyadi, misalnya orang yang depresi pernah kehilangan anak, dan sejenisnya.

Dedi Mulyadi mengatakan yakin pasti Darel bakal ketemu. Jika ada yang membawa lalu mengembalikan, disarankan dapat dimaafkan saja, yang penting anaknya bisa kembali, dan tidak diapa-apakan.

Sang ibu mengatakan, secara kontak batin antara ibu dan anak, diyakini anaknya masih ada. Kemungkinan, anaknya tersesat masih di sekitaran lokasi.

 Baca Juga: Anak 3 Tahun Hilang Misterius di Subang, Ustadz Muhammad Faizar akan Ikut Mencari

Sementara itu, diantara hebohnya isu anak balita bernama Darel itu dibawa makhluk halus, banyak beredar kabar spekulasi. Bahkan, isu beredar dikabarkan ada yang mengaku sesosok hantu warna hitam membawa anak balita tersebut.

Sebagai gambaran, heboh anak kecil hilang selama beberapa hari, masih dipercaya sebagian orang perdesaan di Indonesia, disebabkan digondol makhluk halus. Biasanya, anak yang dibawa makhluk halus itu beberapa hari kemudian ditemukan, dengan mengaku dibawa jalan-jalan oleh kakek-kakek atau nenek-nenek.

Ada pula Tiktokers yang meminta publik jangan langsung percaya kabar burung bahwa balita bernama Darel itu sudah ditemukan. Ia berharap banyak orang mendoakan agar anak balita bernama Darel didoakan segera ditemukan. ***

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: YouTube KANG DEDI MULYADI CHANNEL


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x