KILAS BALIK 2022, Apa Kabar Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Akankah Kasusnya Seperti Marsinah?

- 26 Desember 2022, 07:33 WIB
Amalia Mustika Ratu alias Amel dan Tuti Suhartini serta TKP Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang
Amalia Mustika Ratu alias Amel dan Tuti Suhartini serta TKP Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang /YouTube Heri Susanto dan Dok. DeskJabar/

Baca Juga: Respon ASPIDSUS KEJATI JABAR Terkait Dugaan Jual Beli Jabatan di Purwakarta Usai Bupati Anne Lantik Pejabat

Pada perjalanan pengungkapannya, publik terus mengawal kasus termasuk harapan yang dilontarkan Polda Jabar setelah merilis DPO terduga pelaku pada akhir 2021, serta pernyataan Kapolda Jabar Ijen Pol Suntana yang berharap kasus akan terungkap di awal Ramadhan 2022 sebagai kado puasa.

Anehnya, sudah melewati 2 kali hari ulang tahun Amel yakni pada 18 Desember 2021 dan 18 Desember 2022, kasus masih belum menemukan titik terang.

Akhirnya dalam perjalanannya, publik seperti pesimis satu persatu perhatian mereka kian rergusur. Satu persatu para YouTuber yang rajin membahasya, kini sudah tidak lagi. Demikian pula media massa.

Yosef mengumandangkan adzan di dekat makam Tuti dan Amel. Yosef berharap kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang cepat terungkap
Yosef mengumandangkan adzan di dekat makam Tuti dan Amel. Yosef berharap kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang cepat terungkap

Akankah Kasusnya Seperti Marsinah, Jangan Menjadi Fitnah Berkepanjangan

Pada pekan lalu saat diwawancara DeskJabar, suami dan sekaligus ayah dari korban yakni Yosef, masih berharap agar kasus pembunuh ibu dan anak di Subang ini bisa terungkap.

“Pada tanggal 18 Desember 2022, seharusnya usia Amel 24 tahun. Saya hanya bisa berdoa untuknya,” tutur Yosef.

Yosef juga mempertanyakan, walaupun kasusnya sudah ditanganu Polsek Polres hingga Polda Jabar, namun mereka tidak mampu mengungkap kasus Subang.

Baca Juga: PRODUKNYA Bisa Sampai Brasil, Dikdik Merupakan Sisa Terakhir Kejayaan Sentra Keramik Kiaracondong Bandung

“Kenapa yaaa?” Tanya Yosef.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x