Warga Bandung Antusias CFD Buah Batu Akan Digelar 13 November 2022 Meski Muncul Spanduk Penolakan

- 10 November 2022, 21:33 WIB
Rencana Car Free Day (CFD) Buah Batu yang digelar 13 November 2022 disambut antusias  warga Bandung meski muncul spanduk penolakan
Rencana Car Free Day (CFD) Buah Batu yang digelar 13 November 2022 disambut antusias warga Bandung meski muncul spanduk penolakan /Whatssapp

DESKJABAR - Rencana Car Free Day (CFD) Buah Batu yang digelar 13 November 2022 disambut antusias  warga Bandung meski muncul spanduk penolakan.

Spanduk yang berisi penolakan diselenggarakannya kembali CFD Buah Batu dipasang di pertigaan Jln. Gajah dan Jln. Buah Batu.

Spanduk tersebut mengatasnamakan warga RW 10 Kelurahan Malabar dan Bachelors Buah Batu Corps.

Belum terungkap alasan penolakan terhadap gelaran CFD Buah Batu yang selama ini banyak mendapat atensi warga Bandung tersebut.

 Baca Juga: UPDATE, Kabupaten Bogor Nomor Wahid, Klasemen Perolehan Medali PORPROV Jawa Barat 2022

Namun, beberapa warga RW 10  Kelurahan Malabar sempat memberi pernyataan bahwa mereka  tidak tahu menahu tentang spanduk yang berisi penolakan terhadap CFD Buah Batu tersebut.

Bahkan mereka menyatakan mendukung dan berpartisipasi untuk berjualan di CFD Buah Batu yang diselenggarakan pada Minggu, 13 November  2022 tersebut.

Masyarakat cukup antusias menyambut digelarnya kembali CFD Buah Batu setelah vakum hampir 2 tahun akibat pandemi Covid-19.

CFD Buah Batu selama ini dikenal sebagai tempat olahraga dan kegiatan para pelaku UMKM berjualan mulai dari makanan, minuman hingga pakaian.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x