Keliling Daerah, Kendaraan Operasional  Wabup Tasikmalaya  Mogok Kehabisan BBM, Terpaksa Lakukan Ini  

- 12 Agustus 2022, 21:27 WIB
Keliling daerah kendaraan operasional Wabup Tasikmalaya mogok kehabisan BBM.
Keliling daerah kendaraan operasional Wabup Tasikmalaya mogok kehabisan BBM. /Dokumentasi Wabup Tasikmalaya

Baca Juga: Fakta Menarik Park Eun Bin, di Balik Suksesnya Extraordinary Attorney Woo. Lengkap Biodata dan Karier

Kendaraan operasional Wabup Tasikmalaya kehabisan BBM setelah keliling daerah menuju pulang dan akan menghadiri agenda di Kota Tasikmalaya. 

"Kehabisan BBM itu pada pukul 19.00 dan terpaksa membeli BBM dengan menggunakan motor ke SPBU Salawu," kata Wabup Tasikmalaya, Cecep Nurul Yakin. 

Akibatnya, beberapa agenda yang mestinya dihadiri oleh wabup Tasikmalaya terpaksa ditinggalkan karena kendaraannya mogok di jalan. 

Memang untuk mengunjungi daerah di Kabupaten Tasikmalaya butuh persediaan BBM yang cukup, karena wilayahnya sangat luas. 

Baca Juga: Inilah Ciri-Ciri Orang yang Akan Dijadikan Tumbal Pesugihan, Salah Satunya Linglung

Karena tidak semua daerah di Kabupaten Tasikmalaya terdapat SPBU yang menyediakan BBM sesuai dengan kondisi kendaraan. 

Kendaraan operasional Wabup Tasikmalaya harus menggunakan BBM jenis Pertamina DeX yang hanya dijual di SPBU. 

Sedangkan di daerah, apalagi di wilayah Taraju dan Bojonggambir Kabupaten Tasikmalaya SPBU belum ada. 

Untuk membeli BBM jenis Pertamina Dex harus ke SPBU dan SPBU terdekat berada di wilayah Salawu Kabupaten Tasikmalaya. 

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x