Keliling Perumahan untuk Ketemu Para Donatur Gaya Silaturahmi yang Ditampilkan Para Remaja dan Emak-emak

- 11 Agustus 2022, 16:50 WIB
 Keliling Perumahan untuk Ketemu Para Donatur Gaya Silaturahmi yang Ditampilkan Para Remaja dan Emak-emak. Tangkapan layar memperbaiki sound system. /Dok. DeskJabar/istimewa/
Keliling Perumahan untuk Ketemu Para Donatur Gaya Silaturahmi yang Ditampilkan Para Remaja dan Emak-emak. Tangkapan layar memperbaiki sound system. /Dok. DeskJabar/istimewa/ /

DESKJABAR –Anak-anak, dan remaja didampingi ema-emak mulai berlatih menari menjelang 17 Agustus 2022 puncak hari Kemerdekaan RI.

Berbeda dengan tahun lalu, panitia penyelenggara memperingati hari Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus 2022 terdiri dari remaja dan didampingi emak-emak.

Kalau tahun lalu, panitia penyelenggara memperingati hari Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus 2022 adalah terdiri dari kaum bapak.

Baca Juga: Penyebab Tokoh Ustadz di Pengabdi Setan Selalu Berakhir Konyol, Ini 4 Alasannya, Peran Ustadz Akan Selalu Ada

Seperti tahun sebelumnya, dalam upaya menggalang dana, panitia mendatangi para donatur.

Dari hasil penggalangan dana itu diperuntukkan bagi pembelian hadiah lomba permainan anak-anak, hiburan, tenda, dan kursi.

Sasaran para donatur ini umumnya orang-orang berada di rumah, sedangkan bagi mereka yang tidak menjadi target dipersilahkan untuk memberikan donasinya.

Panitia dalam beberapa tahun ini sudah mengantongi para anggota dewan penyantun, dan pada waktunya nanti tinggal menghubungi yang bersangkutan.

Tugas utama mengadakan silaturahmi dengan anggota dewan penyantun ini dilakukan ba'da ashar.

Baca Juga: Ada Dugaan Pengadaan Laptop dan Bantuan TIK dari Kemendikbud Ristek di Monopoli, Ini Alasannya

Kemudian keliling hingga satu jam menjelang waktu maghrib.

Segenap donatur ketika memberikan donasinya bervariasi. Ada yang menyumbang seratus ribu rupiah hingga lima ratus ribu rupiah. Dan ada juga yang Rp 50 ribu.

Semua anggota panitia turun tangan dan bersatu padu mengajak para donatur, agar terkesan adanya rasa persatuan.

Jadi tidak ada yang saling dorong untuk bertamu ke salah satu rumah, tapi semua bersikap sopan santun, dengan penampilan cukup ramah.

Tidak ada "susu tante" dalam hal ini alias "sumbangan sukarela tanpa tekanan". Mau berdonasi mangga tidak pun tidak apa-apa.

Baca Juga: Memacu Adrenalin Dikejar Zombie Lewat Train To Apocalypse, Wahana Baru Jakarta Mirip Lho Dengan FIlm Thriller

Yang penting pada waktunya nanti semua berbaur menikmati malam kemeriahan memperingati Hari Kemerdekaan RI.

Pada malam puncak memperingati Hari Kemerdekaan RI dahulu sudah biasa diselenggarakan hiburan, dan pembagian hadiah para juara permainan anak-anak.

Uniknya, sebelum acara hiburan dimulai, masing-masing warga tak ketinggalan membawa penganan, atau masakannya sendiri-sendiri.

Ada yang membawa masakan sate, goreng ikan, mie, liwet, goreng ayam, balado, rendang, dan lain-lain.

Baca Juga: Seorang ABK Berinisial S Diduga Terlibat KASUS SUBANG Ditangkap, Rohman Hidayat Pengacara YOSEF Angkat Bicara

Sedangkan nasinya disediakan oleh panitia dengan bantuan pak ketua RT untuk membuat nasi. Setelah itu hiburan.

Kali ini, panitia estafet diberikan kepada generasi muda dan emak-emak, untuk menyelenggarakan memeriahkan puncak acara 17 Agutus 2022 di Perumahan Winaya Jaya Tasikmalaya Jawa Barat.

Alhamdulillah, emal-emak dan para remaja serta pemuda mau bersatu padu untuk mensukseskan puncak acara memeriahkan Hari Kemerdekaan RI 17 Agustus 2022.

Mereka keliling perumahan untuk ketemu para donatur dengan gaya silaturahmi yang ditampilkan para Remaja, pemuda, dan emak-emak.

Sedangkan para remaja lainnya mulai mengadakan latihan menari yang nantinya akan tampil di panggung hiburan.***

 

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x