Belanja Kuy! 5 Kerajinan Khas Tasikmalaya yang Unik dan Cantik, Cocok unntuk Oleh-Oleh, Seserahan, dan Kado!

- 4 Agustus 2022, 10:56 WIB
 Berbagai macam produk kerajinan khas dari Tasikmalaya, cocok untuk dijadikan oleh-oleh/Kolase YouTube PMJ Petualang
Berbagai macam produk kerajinan khas dari Tasikmalaya, cocok untuk dijadikan oleh-oleh/Kolase YouTube PMJ Petualang /

DESKJABAR - Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, selain dikenal dengan kota santri, juga dikenal sebagai kota kerajinan.

Kota mutiara dari Priangan Timur ini memiliki banyak kerajinan ciri khas, yang cocok untuk dijadikan oleh-oleh.

Tak lengkap rasanya bukan, jika kita mengunjungi suatu daerah tapi tidak membawa oleh-oleh ciri khasnya tersebut?

Berikut beberapa kerajinan khas Tasikmalaya, yang dikutip dari kanal YouTube PMJ Petualang berjudul "5 Kerajinan Khas Kota Tasikmalaya yang Wajib Anda Ketahui" dirilis pada 22 Oktober 2017, yang sayang jika anda lewatkan untuk dijadikan oleh-oleh :

Baca Juga: 3 Harga BBM Nonsubsidi Naik, Cek Harga Terbaru Yang Berlaku di 34 Provinsi

1. Kerajinan atau anyaman Rajapolah

Rajapolah merupakan nama salah satu kecamatan yang terkenal dengan industri rumahan berupa kerajinan anyaman.

Terletak di sebelah utara Kota Tasikmalaya, di sepanjang jalan Rajapolah banyak terdapat toko-toko yang menjual produk khas kerajinan tersebut dan semuanya handmade.

Produk yang dijual pun beragam, mulai dari tas, dompet, mainan, peralatan rumah tangga, aksesoris cantik, dan lain sebagainya.

Kerajinan Rajapolah selain unik, juga dijual dengan harga terjangkau serta awet dipakai.

Baca Juga: Cucu Wulandari Gembira, Dapat Hadiah Laptop Baru dari Plt Bupati Kabupaten Bandung Barat

2. Bordir Kawalu

Bordir merupakan salah satu kerajinan khas Tasikmalaya, yang berpusat di daerah Kawalu. Sulaman atau hiasan yang dibuat di atas kain ini sudah ada sejak tahun 1925, di desa Tanjung, Kecamatan Kawalu.

Bordir Tasikmalaya sudah terkenal memiliki kualitas yang tidak diragukan lagi, terbukti sudah diekspor ke berbagai negara seperti Malaysia, Brunei Darussalam, dan juga negara Timur Tengah, Arab Saudi.

Banyak produk yang dihasilkan dari sentra bordir Kawalu tersebut, diantaranya busana muslim pria dan wanita, mukena, kerudung, kebaya, dan lain-lain. Sangat cocok untuk dijadikan seserahan lamaran atau pernikahan bukan?

Baca Juga: Bharada E Jadi Tersangka, Begini Kondisi Jenazah Brigadir J Hasil Pendataan Dua Dokter Wakil Keluarga

3. Batik Tasik

Batik sudah diakui oleh UNESCO sebagai kekayaan Indonesia. Banyak ragam corak batik di Indonesia, yang berbeda di setiap daerahnya. Begitu pun dengan batik Tasikmalaya.

Sentra batik di Tasikmalaya terletak di daerah Cigeureung, Kelurahan Nagarasari, Kecamatan Cipedes. Puluhan perajin dan galeri batik ada disini.

Batik yang ditawarkan pun beragam, mulai dari tulis maupun batik cap khas Tasik ada di sini. Batik Tasik sangat kental dengan corak dan warna-warna yang cerah.

Produk yang ditawarkan pun tidak hanya berupa kain batik saja, tapi ada juga kebaya, kemeja pria, tas, dan lain-lain yang masih terbuat dari kain batik Tasik.

Baca Juga: GAWAT, Lawan Vietnam Sabtu 6 Agustus 2022 Piala AFF U 16, 4 Pemain Indonesia Cedera, Bima Sakti Antisipasi

Salah satu motif khas dari batik Tasik yang cukup terkenal yaitu, merak ngibing atau merak menari, yang menggambarkan dua ekor merak yang saling berhadapan dengan ekor yang mengembang.

Batik Tasik sangat pas bagi anda yang kebingungan untuk mencari barang yang akan dijadikan buat seserahan lamaran atau pernikahan. Untuk dijadikan kado pun sangat cocok.

4. Payung Geulis

Salah satu ikon yang terkenal di kota Tasik adalah kerajinan payung geulis. Geulis sendiri memiliki arti cantik. Jadi, payung geulis adalah payung yang digambar agar terlihat cantik.

Baca Juga: AMAZING! 5 Wisata Alam Lembang Bandung Legendaris Buat Liburan, Instagramable, Nomor 3 Curug Air Hangat

Sentra payung geulis berawal pada tahun 1930 an oleh salah satu tokoh masyarakat setempat yang bernama H. Muhi di Kelurahan Panyingkiran, Kecamatan Indihiang.

Proses pembuatan dari payung geulis handmade ini sangat mengandalkan sinar matahari, karena payung yang terbuat dari kertas ini, menggunakan kanji dan harus dijemur agar keras. Setelah kering, payung-payung tersebut diberi warna dan dilukis dengan corak bunga.

5. Kelom Geulis

Tak hanya payung, di Tasik pun ada kerajinan lainnya yaitu kelom geulis. Kelom merupakan alas kaki atau sandal yang terbuat dari kayu.

Baca Juga: Ada KISAH MISTIS DI GUNUNG SALAK BOGOR, Terbongkar Sudah PERSELINGKUHAN Mimin dengan Ombik di PURA PARAHYANGAN

Kayu merupakan bahan baku dari pembuatan kelom ini, dan variasi hak dari kelom pun beragam, mulai dari 3 hingga 5 cm, sedangkan sabuk pengikat dari kelom tersebut terbuat dari kulit.

Sentra kerajinan kelom geulis berada di daerah Gobras, Kecamatan Tamansari. Banyak para perajin juga galeri dari kelom geulis di daerah ini.

Beberapa rekomendasi tersebut semoga bisa membantu bagi siapa saja yang datang ke Kota Tasikmalaya. Beragam produk tersebut bisa dijadikan buah tangan untuk keluarga atau kerabat anda. Belanja Kuy!***

Editor: Samuel Lantu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x