SOAL SKETSA Pelaku Kasus Subang, Tanyakan Kepada Orang Dekat Korban, Pelaku Memilih Lari Lewat Rute Ini

- 21 Juni 2022, 15:28 WIB
Olah TKP kasus Subang. Soal sketsa pelaku tanyakan kepada orang dekat korban
Olah TKP kasus Subang. Soal sketsa pelaku tanyakan kepada orang dekat korban /Dok. Deskjabar.com/

Ia juga mempertanyakan apakah langkah seperti itu tidak berbahaya. Soalnya, orang akan dengan mudah melakukan spekulasi-spekulasi dengan gambar sketsa yang tidak jelas tersebut.

Agustinus Pohan juga memperkirakan kemungkinan polisi menghadapi kendala dalam pengungkapan kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang ini.

Sebab, sampai hari ini polisi belum menemukan titik terang sehingga melakukan berbagai cara, termasuk menyebar sketsa terduga pembunuh kasus Subang ke masyarakat.

Menurut dia, upaya yang dilakukan oleh polisi untuk meminta bantuan masyarakat dengan menyebarkan sketsa yang tidak jelas, akan menimbulkan banyaknya gesekan di masyarakat yang bisa mengganggu proses penyelidikan.

"Bukan tidak mungkin orang yang tidak suka pada orang tertentu mengatakan, itu kaya 'si ini' ya. Sehingga bisa menimbulkan spekulasi. Dan spekulasi itu bisa menimbulkan gesekan di tengah masyarakat," tutur Agustinus Pohan.

Dugaan rute kabur pelaku

Seperti diketahui, warga sekitar mengetahui adanya dua jasad tanpa busana di bagasi Mobil Alphard hitam yang terparkir di TKP rumah Ciseuti.

Suami dan sekaligus ayah korban yakni Yosef, merupakan orang yang datang pertama ke TKP kemudian melihat kondisi rumah yang acak-acakkan.

Dengan dugaan telah terjadi perampokan, Yosef kemudian melapor ke Polsek Jalancagak dan terlebih dahulu mampir di rumah kakak almarhum Tuti untuk melaporkan soal kondisi di TKP.

Saat Yosef ke kantor Polsek Jalancagak itulah banyak warga yang sudah berkerumun dan menyaksikan ada jasad Tuti dan Amel ditumpuk di bagasi mobil.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Wawancara YouTube Fredy Sudaryanto Sport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x