KASUS SUBANG Adu Argumen, Rohman Hidayat Minta Saksi Ini Jujur ke Penyidik

- 15 Juni 2022, 07:23 WIB
Rohman Hidayat meminta salah seorang saksi untuk jujur ke penyidik.
Rohman Hidayat meminta salah seorang saksi untuk jujur ke penyidik. /Tangkap layar YouTube Koin Seribu 77/

Yoris dan istrinya cerita bagaimana BAP itu terjadi, tiga hari berturut-turut mereka di-BAP bolak-balik ke kantor polisi.

Menurut keterangan Yoris, yang disampaikan Rohman Hidayat, ada saksi yang tidak mau menandatangani serta mengakui keterangan itu bohong.

"Itupun sama, saya terima informasi dari Kapolres langsung. Ibu Kapolres bertemu dengan  saya di ruangan PPA di depan ruang penyidikan," tandas Rohman.

Baca Juga: KASUS SUBANG MAKIN PANAS, Rohman Hidayat Turuti Langkah Achmad Taufan Soedirjo, Kirim Surat ke Petinggi

"Ketika itu saat awal awal perkara kasus Subang lagi rame-ramenya. Saya dapat informasi itu tapi saya diam," ucapnya.

Dan baru sekarang ini Rohman Hidayat bersedia bicara. Hal itu ditegaskan dengan keterangan Yoris dan istrinya ketika mereka sempat menjadi kliennya.

"Informasi saksi tidak tanda tangani BAP itu jelas dari Ibu Kapolres kok, saya pernah ngobrol dengan beliau di ruangan PPA berdua," jelasnya lagi.

Menurut dia, yang diperlukan sekarang adalah saksi itu itu jujur ke penyidik.

Penyidik, jelasnya lagi, lebih tahu cerita yang sebenarnya. Dan ia tahu persis karena Kapolres Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Sumarni cerita kepadanya saat ngobrol berdua dengannya.

"Kalau misalnya kemudian ada BAP yang tidak mau ditandatangani berarti kan ada BAP yang tidak sesuai dengan pengakuan dia," ucap Rohman Hidayat.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Wawancara YouTube Koin Seribu 77


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x