TERBARU, Kasus Pembunuh Ibu dan Anak di Subang, Pemeriksaan Danu Dihadiri Wakil Mabes Polri dan BIN

- 28 Oktober 2021, 22:42 WIB
Kuasa hukum Danu dari ATS Lawfirm, Achmad Taufan memberukan keterangan seusai pemeriksaan kliennya di Polres Subang, Kamis 28 Oktober 2021
Kuasa hukum Danu dari ATS Lawfirm, Achmad Taufan memberukan keterangan seusai pemeriksaan kliennya di Polres Subang, Kamis 28 Oktober 2021 /Youtube Misteri Mbak Suci/

Baca Juga: Bandung Bakal Reaktivasi Kembali Teras Cihampelas Sebagai Upaya Pemulihan Ekonomi Warga

Dihadiri Mabes Polri dan BIN

Mengenai soal penyidik  dalam pemeriksaan Danu, menurut Achmad Taufan, penyidik merupakan dari Polres Subang. Namun juga dihadiri perwakilan dari Mabes Polri dan BIN.

“Sehingga mereka benar-benar bekerja keras untuk mengungkap kasus ini,” tuturnya.

Achmad Taufan menambahkan, penyidik dari Polres Subang, hanya sebelumnya dilakukan penyidikan, wakil dari Mabes Polri menyampaikan pesan-pesan  terkait etika-etika dalam penyelidikan, yang harus diperhatikan oleh penyidik.

Baca Juga: SIM Keliling Bandung Update Jadwal dan Lokasi Hari Ini Jelang Akhir Pekan, Jumat 29 Oktober 2021

“Intinya, bahwa kasus ini mendapat atensi dari pusat atau Mabes Polri,” ujarnya.

Ditanya soal kehadiran dokter forensik dari Mabes Polri dr. Sumy Hastry di Polres Subang, menurut Achmad Taufan, kehadirannya tidak terkait dengan pemeriksaan terhadap Danu.

Achmad Taufan menambahkan bahwa dalam pemeriksaan hari pertama Kamis, ada sekitar 17 pertanyaan yang diajukan kepada Danu, dan menurutnya, kliennya itu menjawab dengan tegas.

“Danu menjawab dengan tegas, walaupun ada sedikit berubah tapi sudah diluruskan, maklum Danu usianya baru 21 tahun,” katanya.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Misteri Mbak Suci


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x