Ereveld Pandu, Bandung, Menyimpan Sejarah Perang Dunia II

- 18 Februari 2021, 06:00 WIB
Personel Ereveld Pandu, A Dermawan memperlihatkan helm asli eks tentara KNIL zaman Perang Dunia II, Selasa, 16 Februari 2021.
Personel Ereveld Pandu, A Dermawan memperlihatkan helm asli eks tentara KNIL zaman Perang Dunia II, Selasa, 16 Februari 2021. /Kodar Solihat/DeskJabar

DESKJABAR – Keberadaan pemakaman militer atau korban perang, menjadi bagian dari sejarah suatu tempat, misalnya Ereveld Pandu, di Kota Bandung, Jawa Barat.

Sebagai salah satu bagian dari sejarah dunia, di Indonesia, khususnya sejarah Jawa Barat semasa zaman perang, bukan hanya tempat makam pahlawan pihak negara ini saja. Namun juga banyak makam militer pihak Belanda dan Inggris, yang dahulu tewas semasa zaman perang.

Adalah makam militer Hindia Belanda Ereveld Pandu Bandung, yang merupakan salah satu tempat menyimpan sejarah semasa zaman Perang Dunia II. Terletak diapit diantara Jalan Pajajaran dan Dr Djunjunan Bandung, Ereveld Pandu tampak sangat terawat. 

Di Ereveld Pandu, berderet sangat banyak makam para tentara KNIL (tentara Hindia Belanda), maupun orang-orang sipil yang tewas semasa Perang Dunia II, dan tahun sesudahnya.

Baca Juga: Sempat Dipenjara dua Tahun, Bandar Narkotika 22 Kg Sabu akhirnya Diganjar Vonis Mati

Informasi dari Oorlogs Graven Stichting Belanda, menyebukan, di Ereveld Pandu Bandung terdapat lebih dari 4.000 makam.

Mereka yang dimakamkan di Ereveld Pandu, umumnya adalah para tentara KNIL yang tewas semasa perang di kawasan Bandung dan Subang pada tahun 1942.

Ada pula sebuah blok yang isinya orang-orang sipil, yang tewas di Bandung dan sekitarnya, pada masa-masa pasca menyerahnya Jepang tahun 1945.

Dari deretan makam-makam tersebut, tampak umumnya terdiri orang-orang Belanda dan Indo-Belanda, serta Yahudi. Namun juga banyak orang Indonesia, baik asal Maluku, Manado, Pulau Jawa, dan Tionghoa.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x