Libur Akhir Tahun 2020 ke Pangandaran, Yu... Sekalian Nyoba Mancing Ikan di Laut Bojongsalawe

- 15 Desember 2020, 16:07 WIB
SEORANG warga sedang memancing di dermaga Pelabuhan Bojongsalawe.
SEORANG warga sedang memancing di dermaga Pelabuhan Bojongsalawe. /DeskJabar/

DESKJABAR – Liburan akhir tahun 2020, sebentar lagi akan tiba.  Anda hobi traveling sekaligus suka memancing?. Jika agendanya berwisata ke Pangandaran, Jawa Barat, jangan lupa juga sempatkan diri datang ke Kawasan Pelabuhan Pantai Bojongsalawe, Parigi.

Berjarak sekitar 17 km dari Pananjung Pangandaran atau 7 km sebelum obyek wisata Green Canyon, Cijulang, Bojongsalawe memiliki banyak tempat untuk memancing ikan. Saat ini, setiap akhir pekan Sabtu dan Minggu serta hari libur lainnya, banyak pehobi mancing datang ke sini.

Seperti pada Sabtu (12/12/2020) pekan lalu misalnya. Burhan (28), sengaja datang dari Langkaplancar, Kabupaten Ciamis ke Bojongsalawe hanya untuk menghabiskan waktu libur akhir pekannya untuk memancing.

Baca Juga: Libur Akhir Tahun 2020, Reservasi Hotel di Pantai Pangandaran Meningkat, Sudah Tercatat

40 PersenBaca Juga: Pangandaran; Romantisnya Menghabiskan Malam yang Eksotis di Kampung Turis

"Saya sangat hobi memancing. Ya beginilah kalau liburan," ungkapnya.

Hal senada dikatakan Sanusi (31), pemancing asal Banjarsari. Ia berdalih, mancing ikan di pantai Bojongsalawe bisa menyegarkan kembali pikiran setelah aktivitas melelahkan selama seminggu.

“Saya rutin mancing setiap bulan pada akhir pekan. Saya baru dua kali mancing di sini. Lumayan buat refreshing setelah capek kerja di kantor. Sekedar mengisi waktu saja, biar tidak jenuh di rumah,” kilahnya.

Kata sejumlah warga di sana, jika hari libur nasional, kawasan  Pelabuhan Bojongsalawe  semakin ramai dikunjungi para pehobi mancing. Bukan hanya warga lokal, tapi tidak sedikit yang sengaja datang  dari luar daerah kabupaten Pangandaran.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x