Jemaah Haji Asal Ciamis yang Meninggal Dunia Bertambah 1 Orang Menjadi 4 Orang

18 Juli 2023, 17:35 WIB
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya saat melepas calon jemaah haji beberapa waktu lalu. Hingga Senin, 17 Juli 2023 jumlah jemaah haji asal ciamis yang meninggal dunia di Tanah Suci berjumlah 4 orang. /DeskJabar.com/Dindin Hidayat/

DESKJABAR - Satu lagi jemaah haji asal Kabupaten Ciamis, Jawa Barat (Jabar) meninggal dunia di Arab Saudi pada musim haji 1444 H/2023 M.

Jemaah haji yang meninggal dunia itu atas nama Hj. Apah Binti Mukhtar asal Kecamatan Rajadesa, Kab. Ciamis yang tergabung dalam kloter 60 JKS.

Almarhumah meninggal pada senin, 17 Juli 2023 pukul 12.14 waktu setempat di Rumah Sakit An Nur Makkah, Arab Saudi.

Baca Juga: 92 Orang Jemaah Haji Asal Jawa Barat Meninggal Dunia di Tanah Suci, Rata-rata Usia 60-80 Tahun

Dikutip dari Instagram kemenag.kabciamis, hingga kini jumlah jemaah haji asal Kabupaten Ciamis yang meninnggal dunia di Tanah Suci berjumlah 4 orang.

Sebelumnya, jemaah haji yang meninggal dunia dari Ciamis diantaranya H. Asdi Al Rosid (Kloter 12 JKS)asal Dusun Kereteg, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya.

Kemudian H. Umum Ukim Bin Maja (kloter 60 JKS) asal Panumbangan, serta H. Kasdi Bin Juhaeni (kloter 60 JKS) dari Kecamatan Rajadesa.

"Semoga seluruh amal ibadah Almarhum/mah diterima di sisi Allah SWT, serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," tulis Kantor Kemenag Kab. Ciamis pada instagram resminya.

92 Jemaah Haji Asal Jawa Barat Meninggal Dunia

Sementara itu seperti diberitakan DeskJabar.com sebelumnya jumlah jemaah haji asal Jawa Barat yang meninggal dunia hingga Senin, 17 Juli 2023 berjumlah 92 orang.

Informasi jumlah jemaah yang wafat itu dikeluarkan secara resmi oleh Kanwil Kemenag Prov. Jawa Barat dan data tersebut terhitung sejak awal pemberangkatan hingga Senin, 17 Juli 2023.

Baca Juga: UPDATE Jadwal Kepulangan Jemaah Haji Asal Ciamis Tahun 1444 H/2023 M

Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Jabar Boy Hari Novian mengatakan jumlah yang wafat tahun ini mengalami peningkatan dibandingkan beberapa tahun sebelumnya.

Hal itu kata Boy dikarenakan kuota haji untuk Provinsi Jawa Barat mengalami penambahan.

"Bertambah, lebih dari tahun lalu. Wajar karena kuota normal lagi dan rata-rata lebih banyak lansia kan. Tahun lalu hanya 15 orang sekarang sudah 92," ujar Boy.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: instagram @kemenag.kabciamis

Tags

Terkini

Terpopuler