Masjid Al Jabbar Masterpiece Ridwan Kamil, Mahakarya Sangat Berkesan yang Namanya Bermakna Ganda

27 Desember 2022, 10:49 WIB
Masjid Al Jabbar, masterpiece Ridwan Kamil. /Tangkapan layar Masjid Al-Jabbar TV/

DESKJABAR - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengakui bahwa Masjid Al Jabbar merupakan mahakarya terbaik dirinya. Dengan kata lain Masjid di wilayah Timur Bandung ini adalah masterpiece karyanya.

Arsitek Masjid Al Jabbar ini menyebut bahwa masjid terapung tersebut membuatnya bangga, bahkan paling dibanggakan dibandingkan dengan masjid-masjid lain yang dirancangnya.

Saking seriusnya membangun masjid yang kelak menjadi ikon Bandung dan Jawa Barat ini, Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, terlibat hingga detail pembuatan masjid raya Jabar tersebut.

"Sebenarnya yang paling akan sangat saya banggakan dari semua karya saya, masjid di Gedebage Al-Jabbar," ujarnya diungkapkan di kanal Youtube Koran Pikiran Rakyat.

Baca Juga: Ini Alamat MASJID AL JABBAR Bandung Megah Unik, Diresmikan 30 Desember 2022, Ridwan Kamil: Jokowi Akan Hadir

Alasan yang diucapkan Kang Emil memang logis, karena Masjid Al Jabbar adalah masjidnya Jawa Barat.

"Kedua, saya turun sampai detail banget karena ini seperti masterpiece," ungkapnya.

Ide membangun masjid raya Jawa Barat ini sudah ia kemukakan Gubernur Jabar, saat dirinya menjabat walikota Bandung.

Ide desain Masjid Al-Jabbar dengan kubah berbentuk selubung berurutan ke bawah, menurut Emil berasal dari rumus matematika.

Baca Juga: Terungkap! Ternyata Ini 5 Alasan Didirikan Masjid Raya Al Jabbar dan Dipilih Lokasi Gedebage

Ia menegaskan, Islam dulu terbaik dalam bidang matematika, makanya ada yang disebut Aljabar dalam pelajaran matematika.

Dengan demikian nama Masjid Al Jabbar memiliki dua makna alias makna ganda yang saling berkaitan.

"Al-Jabbar itu bisa Jawa Barat, bisa matematika, udah jodohnya itu mah," katanya lagi. ***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler