TERKINI KASUS SUBANG, Suasana Horror Tampak pada Rumah Kejadian Pembunuhan di Jalancagak

7 Januari 2022, 11:08 WIB
Suasana rumah kejadian pembunuhan di Jalancagak, Subang. /Kodar Solihat/DeskJabar

DESKJABAR – Terkini kasus pembunuhan di Jalancagak, Subang yang lama belum terungkap, membuat suasana horror pada rumah kejadian di Ciseuti.

Menjelang bulan kelima sejak kejadian, pembunuhan Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (23), yang merupakan ibu dan anak, membuat kondisi rumah kejadian semakin merana.

Kondisi rumah kejadian pembunuhan tersebut masih dikelilingi pita kuning police line, walau pun mulai terkulai dimakan masa. Pelaku pembunuhan belum juga terungkap, dan belum muncul bukti baru.

Begitu pula suasana rumah kejadian pembunuhan, yang sekaligus kantor Yayasan Bina Prestasi Nasional menjadi semakin ditumbuhi rumput-rumputan yang meninggi.

Baca Juga: TERKINI KASUS SUBANG, Tebak-tebakan Arah Pelaku Pembunuhan Keluar Rumah di Jalancagak

Para pelintas di Jalan Raya Jalancagak, Subang, tampak sudah tidak menoleh lagi ke arah rumah tersebut.

Juga suasana di sekitarnya, tampak pada aktivitas semula, walau masih ada orang-orang yang mengobrolkan, mengapa belum juga terungkap.

Salah seorang pemerhati perkembangan kasus pembunuhan di Jalancagak, Subang ini, yaitu Jack Batubara YouTuber Subang Hijau, menggambarkan, bahwa suasana sekitar lokasi rumah kejadian menjadi terasa horror.

Suasana horror rumah kejadian pembunuhan dikabarkan pada YouTube Subang Hijau, Jumat, 7 Januari 2021 YouTube Subang Hijau

Disebutkan, suasana horror tampak saat malam dan siang hari pada rumah kejadian pembunuhan ibu dan anak di Ciseuti Jalancagak itu.

Baca Juga: CARA MENGHANCURKAN SANTET alias SIHIR dan JIN Dalam Perut, Ustadz Khalid Basalamah Memberitahu

Bahkan, kata Jack Batubara, anak-anak sekolah pun merasa takut melintas pada rumah ini.

Suasana terkini di sekitar lokasi rumah pembunuhan di Jalancagak, Subang itu, muncul pada YouTube Subang Hijau, “P3laku Subang‼️M4sih bisa menghirup ud4ra Segar,”diunggah Jumat, 7 Januari 2022.

Yang menjadi perhatian sejumlah orang yang memperhatikan kasus pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak itu, adalah suasana belakang dan samping rumah yang luas dan rimbun, namun sebenarnya menyenangkan.

Namun, yang terbayang, adalah perkiraan pelaku pembunuhan kabur keluar lewat pintu belakang rumah, lalu melintasi kebun dan naik kendaraan yang sudah menunggu.

Baca Juga: TERKINI, Kasus Subang, Ada Penampakan Jin Menyamar Korban Pembunuhan di Jalancagak ?

Nah, soal suasana horror yang terasa pada rumah kejadian pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang itu, juga dialami Jack Batubara dan Cecep Sebelum Pukul Tiga.

Pada tayangan YouTube mereka sebelumnya, dimana Jack Batubara ketika bersama pemburu jin, Ki Sodo Buono, berjalan-jalan malam hari di depan rumah kejadian, merasa ada yang menyapa dari arah rumah itu.

Begitu pula Cecep Sebelum Pukul Tiga, asal Baturaja, Sumatera Selatan, yang berjalan-jalan di depan rumah itu, seakan melihat melihat wujud korban pembunuhan.

Cecep juga mengatakan, bahwa apa yang seakan dilihatnya itu sudah pasti sebenarnya adalah makhluk halus jin yang menyamar sebagai korban.

Baca Juga: TERBARU Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Ada Penampakan di Mobil Alphard ?

Sebab, orang meninggal dengan cara apa pun, tidak akan menjadi hantu roh gentayangan.

Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu ditemukan tewas dalam bagasi mobil Toyota Alphard milik Yosep yang berada di garasi rumah itu, pada 18 Agustus 2021.

Yosep adalah suami dari Tuti Suhartini dan ayah dari Amalia Mustika Ratu, dimana Yoris adalah anak Yosep dan Tuti, serta kakak dari Amalia.

Penemuan tewasnya Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu, berawal pada pagi hari, Yosep baru kembali ke rumah setelah pulang dari istri mudanya, Mimin.

Baca Juga: Adakah Orang Pesugihan Memancing Ikan di Waduk Cirata ? Cianjur, Purwakarta, dan Bandung Barat

Saat itu, Yosep menemukan rumah kondisinya berantakan dan menyangka ada penculikan. Namun ia belum mengetahui, bahwa Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu sudah tewas dan mayatnya tersimpan dalam bagasi mobil Alphard di garasi rumah itu.

Dalam kesehariannya mereka adalah pengurus Yayasan Bina Prestasi Nasional, Tuti Suhartini adalah bendahara, sedangkan Amalia Mustika Ratu adalah sekretaris, Yoris sebagai ketua, serta Yosep adalah pendiri.

Ada juga Mimin yang merupakan istri muda Yosep, sedangkan Danu juga sebenarnya masih keluarga Yosep karena merupakan sepupu. ***

 

 

 

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Berbagai Sumber YouTube Subang Hijau

Tags

Terkini

Terpopuler