FAKTA BARU Terungkap Soal Keberadaan Anak Mimin, Arigi Pada Tanggal 17 Agustus Malam Kasus Pembunuhan Subang

30 November 2021, 05:31 WIB
Istri muda Yosef, Mimin seusai menjalani pemeriksaan kasus pembunuhan Subang di Polres Subang /Youtube Misteri Mbak Suci/

 


DESKJABAR – Kasus pembunuhan Subang terus mendekati babak akhir, polisi kembali memanggil saksi saksi untuk dimintai keteranganya dalam upaya mengungkap kejadian pembunuh ibu dan anak di Subang yang menewaskan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu alias Amel Subang.

Pada Senin 29 November 2021, polisi memanggil tujuh saksi yang diperiksa di Polres Subang. Mereka yang diperiksa dalam kasus pembunuhan Subang adalah Mimin yang merupakan istri muda dari Yosef, kemudian dua anak Mimin yaitu Arigi dan Abi, serta teman-teman Arigi.

Pada saat pemeriksaan, Kuasa hukum Mimin, Deden Nasution mengemukakan, anak Mimin yaitu Arigi mendapat pertanyaan dimana posisinya saat tanggal 17 Agustus malam. Sementara pembunuhan Subang terjadi pada tanggal 18 Agustus dini hari.

Baca Juga: SUBANG UPDATE, Wabup Agus Masykur 12 Tahun Berjuang, Kini Terbebas Kebiasaan Buang Air Besar (BAB) Sembarangan

Baca Juga: Berita Hari Ini Pembunuh Ibu dan Anak di Subang, Ahli Forensik dr Sumy Hastry Sebut Pembunuhan Berencana

Sementara kepada Mimin, Deden Nasution mengataka pertanyaan yang ditujukan kepada Mimin adalah pertanyaan-pertanyaan penjelasan dari BAP sebelumnya.

Pernyataan Deden tersebut muncul dalam kanal Youtube Misteri Mbak Suci yang tayang pada Senin, 29 November 2021 malam, pemeriksaan keluarga Mimin terkait kasus pembunuhan Subang, berlangsung dari siang hingga malam.

Disebutkan Deden, Arigi juga ditanya soal kebiasaannya selain main game yaitu main badminton. “Pertanyaan juga soal kebiasaan Abi selain main game, main badminton sore dan magrib setelah itu pulang,” ujarnya.

Ditanya soal keberadaan Arigi pada tanggal 17 Agustus malam, Deden mengatakan Arigi sedang main game bersama temannya.

Baca Juga: Bagaimana Jika Melihat Korban Pembunuhan? Ini Penjelasan dr Sumy Hastry Yang Tangani Pembunuh Subang

Baca Juga: SIM Keliling Bandung Jadwal dan Lokasi Terbaru Hari Ini dan Besok, 30 November-1 Desember 2021

“Dimana posisi Arigi saat tanggal 17 Agustus malam, dan dijawab dia ada di toko dan ada saksinya teman-temannya,” kata Deden.

Salah seorang saksi yang juga teman Arigi, mengiyakan bahwa pada tanggal 17 Agustus 2021, dia bersama Arigi sedang bermain game di toko.

Sementra itu mengenai pertanyaan kepada Mimin, Deden Nasution mengemukakan, pertanyaan yang ditujukan kepada Mimin adalah pertanyaan-pertanyaan penjelasan dari BAP sebelumnya.

“Ada tiga pertanyaan sekitar dimana pak Yosef parkir motor saat datang ke rumah, dijawab di dalam rumah. Kemudian berapa jumlah jam dinding di rumah ibu Mimin, dan dijawab ada enam,” tutur Deden kapada para wartawan yang menunggunya di Polres Subang.

Deden menuturkan Mimin yang juga istri muda Yosef, dalam pemeriksaan tersebut dicecar sekitar 40 pertanyaan soal kasus pembunuhan Subang.

Terkait pemeriksaan dua putra Mimin yakni Arigi dan Abi, merupakan pemeriksaan yang ke-4 kalinya bagi mereka. Mereka ditanya lagi soal ketegasan dari hasil pemeriksaaan di awal.

Baca Juga: Pembunuh Ibu dan Anak di Subang Terbaru 2021, Istri Muda Yosef Subang, Mimin Mengaku Hidup Kita Tidak Tenang

Baca Juga: SITUS KODE REDEEM, Kode Redeem FF 30 November 2021, Kode Redeem Free Fire, REWARD FF: M1887 SG 2 Ungu

Disinggung mengenai kasus pembunuhan Subang yang masih berlarut larut, Mimin berharap pelaku kasus pembunuh ibu dan anak di Subang ini bisa segera terungkap agar semua pihak bisa tenang.

“Sebelum pelakunya diumumkan, kita belum tenang,” papar Mimin.

Hal yang sama dikemukakan anak sulung Mimin, Arigi yang mengatakan dirinya berharap pelakunya segara tertangkap.

Arigi mengakui, dengan kejadian pembunuhan Subang dengan korban Tuti dan Amel, di lingkungan keluarga dan tetangganya tidaklah terganggu.

“Tapi kalau di medsos sangat terganggu dan berharap pelakunya segera tertangkap,” kata Arigi.

Mimin  mengatakan dirinya siap kooperatif jika dipanggil lagi untuk pengungkapan kasus pembunuhan Subang tersebut.***

Editor: Ferry Indra Permana

Tags

Terkini

Terpopuler