Konflik Rusia Ukraina, Zelensky Sebut Situasi di Donbas Sangat Dilematis, Uni Eropa Larang Sebagian Besar Miny

- 31 Mei 2022, 10:12 WIB
Ilustrasi konflik Rusia Ukraina, Zelensky sebut situasi di Donbas sangat dilematis, Uni Eropa larang sebagian besar minyak Rusia. /
Ilustrasi konflik Rusia Ukraina, Zelensky sebut situasi di Donbas sangat dilematis, Uni Eropa larang sebagian besar minyak Rusia. / /Pixabay/SatyaPrem/

Dan menyelesaikan kebuntuan atas sanksi terberat terhadap Moskow sejak invasi ke Ukraina tiga bulan lalu.

Dikutip DeskJabar.com dari laman straitstimes.com, mereka sepakat, embargo minyak akan mencakup pengecualian untuk Hungaria.

Yaitu negara yang terkurung daratan dan sangat bergantung pada minyak mentah yang disalurkan dari Rusia.

Baca Juga: Terungkap! 6 Fakta Sungai Aare, Lokasi TKP Hilangnya Emmeril, Anak Ridwan Kamil yang Belum Ditemukan

Serta yang telah menjadi hambatan utama untuk mengajak kesepakatan, sementara negara lain khawatir tentang dampak ekonomi dari langkah tersebut.

Sesaat sebelum pengumuman itu, Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky mengatakan, situasi tetap sangat dilematis di wilayah Donbas, di mana Rusia memusatkan upaya militernya setelah gagal merebut ibu kota Ukraina, Kyiv, pada Maret lalu.

Zelensky menyebutkan, Uni Eropa terlalu lunak terhadap Moskow, ketika para pemimpin tidak akan mencapai kesepakatan secara keseluruhan tentang larangan minyak.

Sebelumnya, di Washington, Presiden Joe Biden mengatakan, Amerika Serikat tidak akan mengirim sistem roket Ukraina, yang dapat menjangkau ke Rusia.

Keputusan yang disebut Wakil Ketua Dewan Keamanan Rusia, Dmitry Medvedev, itu memang rasional.

Rusia telah berusaha untuk merebut seluruh wilayah Donbas, yang terdiri dari Luhansk dan Donetsk, provinsi lain yang diklaim Moskow atas nama proksi separatis.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Straits Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah