WA ERROR Siang Ini, Berikut penyebab WhatsApp Down hingga Meta beri klarifikasi

25 Oktober 2022, 15:42 WIB
WhatsApp error hari ini /

DESKJABAR - Aplikasi perpesanan, WhatsApp down atau error hari ini, Selasa 25 oktober 2022. 

WhatsApp down atau mati total tidak hanya menimpa Indonesia, beberapa negara seperti Inggris hingga Pakistan juga mengalaminya. 

Di Twitter, keluhan disampaian dengan banyak bahasa, demikian pula di Down Detector yang menandakan gangguan WhatsApp ini luas skalanya. 

Dilansir dari situs Down Detector, hingga pukul 15.40 WIB, sebanyak 6.838 orang sudah melaporkan kendala tersebut.

Baca Juga: Whatsapp Down, Pengguna Panik Tidak Bisa Mengirim Pesan, Hashtag #Whatsappdown Jadi Trending Twitter

Sebanyak lebih dari 500.00 pengguna Twitter telah men-twit seputar topik 'WhatsApp'.

Menurut pantauan DESKJABAR, errornya WhatsApp atau WA diketahui dari tanda ceklist satu atau centang satu pada chat yang dikirimkan. 

Lalu bagi yang menggunakan WhatsApp Web tidak bisa memunculkan QR Code yang biasanya digunakan pengguna untuk mengases WA lewat komputer. 

Dalam sebuah pernyataan kepada Tech Crunch, juru bicara Meta mengatakan akan segera memperbaiki masalah tersebut. 

"Kami menyadari bahwa beberapa orang saat ini mengalami masalah dalam mengirim pesan dan kami sedang berupaya memulihkan WhatsApp untuk semua orang secepat mungkin." 

WA down terjadi di seluruh dunia mulai dari Amerika Serikat, Kanada, sebagain Eropa seperti Italia, Inggris dan Asia seperti India, Malaysia, Jepang dan Filipina.***

 

Editor: Ririn Fitri Astuti

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler