Reista Sheila Saputra, Bangga bisa Menyanyikan lagu Promo Pariwisata “Kediri Khutane” di Youtube

- 14 Maret 2024, 08:30 WIB
Sosok penyanyi muda asal Kediri, Reista Sheila Saputra./Dicky Harisman
Sosok penyanyi muda asal Kediri, Reista Sheila Saputra./Dicky Harisman /

DESKJABAR – Pada acara pembukaan kegiatan insan pariwisata Bhumi Djayabaya, Kediri Tourism Table Top Exploration 2024 yang diselenggarakan di salah satu kafe terkenal di Kediri awal Maret 2024, tampil salah satunya penyanyi dari Kediri bernama lengkap Reista Sheila Saputra.

Penyanyi cantik yang masih duduk di bangku sekolah menengah pertama ini tampil pede membawakan lagu tentang pariwisata Kediri berjudul “Kediri Khutane” yang mendapat aplaus dari penonton yang merupakan pelaku wisata se Indonesia.

Sebuah lagu yang ditulis seniman Kediri almarhum Soeparwoto yang dibawakan secara minus one oleh Reista Sheila Saputra menarik perhatian audiens.

Lagu tema untuk mempopulerkan kota Kediri dengan aransemen musik Pop Jawa yang sedikit ngeBeat dibalut dengan raungan gitar rock yang diisi suara Reista dengan langgam Jawa yang renyah membuat lagu ini semakin enak untuk diapresiasi.

Baca Juga: WADUH! Kantor KPU Maluku Tenggara Dibakar Orang Tak Dikenal

Baca Juga: AWAS! Ada Penipuan Manfaatkan Momen Ramadhan 2024, OJK Imbau Masyarakat Waspada

Kepada DeskJabar.com,  Sheila demikian ia kerap disapa mengaku merupakan putri dari pasangan Stevanus Tetuko Priya Saputra dan Sri Lestari ini memang sudah menyukai dunia tarik suara sejak kecil.

Melihat talenta yang dimiliki putri semata wayangnya itu, Sheila bergabung dengan tim karawitan di SMPN 6 Kota Kediri tempat ia menimba ilmu.

Seiring dengan berjalannya waktu bakatnya mulai terasah, Sheila mulai sering naik dari satu panggung ke panggung lainnya mempertunjukkan kemampuannya bernyanyi.

Kemampuan olah vokal Sheila dilirik ZEDCinema Kediri yang ingin membuatkan promo pariwisata kota Kediri melalui tayangan audio visual.

Pada 29 Januari 2022 lalu, dibesutlah sebuah tayangan video “Kediri Khutane” yang direpresentasikan untuk seniman musik Kediri almarhum Soeparwoto.

Video yang menggambarkan tentang keindahan Kota Kediri ini musiknya digarap oleh Tommy Ndozz secara apik.

Baca Juga: Food Estate Tidak Gagal, di Kalimantan Tengah KIni Mulai Panen

Tayangan Videonya yang keren digarap oleh tim video ZEDCInema. Sheila berharap lagu Kediri Khutane yang dibawakannya di kanal Youtube ditonton banyak orang terutama mereka yang ingin melihat Kota Kediri dari dekat.

Lihat saja videonya agar bisa menyaksikan keindahan kota Kediri seara visual, himbaunya.

Selain bernyanyi, Sheila juga menyukai dunia traveling, bersama orang tuanya, Sheila sudah melakukan kegiatan traveling di Pulau Jawa dan Bali.

Sheila berharap tayangan video pariwisata Kedirinya bisa membumi dan diterima sebagai salah satu lagu bertemakan seruan wisata yang ada di Indonesia. Semoga.***

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x