Di Pangandaran Kini ada Hotel Syariah Pertama, Siap Sambut Tamu Saat Ramadhan dan Lebaran 2024

- 1 Maret 2024, 11:30 WIB
 Satu sudut suasana di halaman dalam Hotel Grand Palma Pangandaran, hotel syariah pertama di Pangandaran.
Satu sudut suasana di halaman dalam Hotel Grand Palma Pangandaran, hotel syariah pertama di Pangandaran. /Dok Istimewa/

DESKJABAR - Di Pangandaran, Jawa Barat kini telah hadir sebuah hotel berkonsep syariah. Itu berarti, bagi umat muslim tak perlu khawartir dengan kehalalan makanan, sehingga menginap pun bisa jadi tenang.

Hotel syariah pertama di Pangandaran itu bernama Grand Palma Pangandaran. Berlokasi di samping Taman Wisata Alam (TWA) Cagar Alam Pangandaran.

Hotel ini memberikan konsep wisata halal di Pangandaran. Bangunannya didirikan cukup dekat dengan pantai barat Pangandaran, pasir putih dan TWA Cagar Alam.

Sebagai informasi, sejak beberapa waktu lalu pemerintah telah membuat program Pariwisata Halal. Hotel Grand Palma masuk kategori wisata halal 3.

Baca Juga: Presiden Jokowi: IKN Akan Lebih Hijau, Bukan Hanya Kota Pemerintahan Tapi Juga Tempat Konser Besar Digelar

Bedanya dengan hotel umum lainnya, hotel syariah Grand Palma Pangandaran pada saat check in, setiap tamu diberi tahu bahwa yang menginap harus yang muhrim.

"Tamu yang membawa pasangan (yang menginap di Grand Palma Pangandaran) akan diberi surat pernyataan bahwa menginap di sini dengan muhrimnya," kata Asep Imad, pengelola hotel syariah Grand Palma Pangandaran dikutip dari media lokal setempat.

Jelasnya kata Asep, saat check in pihak front office akan menyampaikan, kalau bukan muhrim tidak berkenan untuk menginap di sini. Selanjutnya akan dikasih formulir yang harus diisi, ada ikrar.

Bagaimana dengan wisatawan nonmuslim? Kata dia, nonmuslim juga tidak masalah. Nonmuslim juga bisa untuk menginap di Grand Palma Pangandaran.

Adapun fasilitas yang tersedia di Grand Palma Pangandaran yang berkonsep hotel syariah, terdapat mushola di dalam dan di luar.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x