Tahun Baru Imlek 2023, Inilah Zodiak atau Shio yang Akan Beruntung di Tahun Kelinci Air

- 12 Januari 2023, 18:01 WIB
Ilustrasi. Di Tahun Baru Imlek 2023 ini disebutkan ada beberapa zodiak atau shio yang beruntung.
Ilustrasi. Di Tahun Baru Imlek 2023 ini disebutkan ada beberapa zodiak atau shio yang beruntung. /Pixabay/ falco/

DESKJABAR - Tahun Baru Imlek 2023 tak lama lagi menjelang, tepatnya pada 22 Januari. Awal tahun ini orang Tionghoa memasuki tahun Kelinci.

Berbeda dengan negara kita yang menerapkan libur satu hari untuk Tahun Baru Imlek, di penduduk negara Tirai Bambu China akan mendapat libur selama 7 hari, mulai 21 Januari hingga 27 Januari 2023.

Setiap Tahun Baru Imlek akan mengawali tahun dengan binatang yang berbeda. Zodiak China memang setiap tahun memberikan tanda binatang yang berbeda.

Untuk tahun 2023 memasuki tahun Kelinci, tepatnya Kelinci Air, dimulai sejak 22 Januari 2023 sampai dengan tanggal 9 Februari 2024.

Orang-orang yang lahir di tahun Kelinci adalah mereka yang lahir pada 1951, 1963, 1975, 1987, 1999, 2011, 2023, dan 2035.

Baca Juga: Resep Ikan Bandeng Imlek, Gurih, Manis dan Pedasnya Juara Banget, Begini Cara Membuatnya Bun

Jika Anda lahir di salah satu tahun tersebut, maka Anda adalah Kelinci. Anda akan mengalami tahun tanda lahir zodiak (benmingnian) pada tahun 2023, yang konon dianggap sebagai nasib buruk.

Ada dua belas hewan zodiak atai shio Cina. Mereka adalah Tikus, Kerbau, Harimau, Kelinci, Naga, Ular, Kuda, Kambing, Monyet, Ayam, Anjing, dan Babi.

Untuk mengetahui Anda termasuk zodiak binatang yang mana, Anda tinggal membuka Google dan mencarinya di sana.

Beruntungkah zodiak atau shio Anda di Tahun Baru Imlek 2023?
Apakah 2023 merupakan tahun keberuntungan untuk zodiak Anda? Inilah horoskop China 2023 untuk 12 hewan zodiak/ shio.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: China Highlights


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x