JATINANGOR National Flower Park, Menambah Destinasi Wisata Jawa Barat, Khususnya Bandung dan Sumedang

- 18 November 2022, 20:29 WIB
Salah satu sudut kawasan wisata tematik Jatinangor National Flower Park yang mulai dipadati pengunjung pada pra pembukaan, Jumat 18 November 2022  Foto : Dicky Harisman
Salah satu sudut kawasan wisata tematik Jatinangor National Flower Park yang mulai dipadati pengunjung pada pra pembukaan, Jumat 18 November 2022 Foto : Dicky Harisman /Dicky Harisman/DeskJabar/

Bangunan Masjid dengan bentul kubah dan ornament menyerupai kastil. Keberadaannya menjadi lebih menarik dengan beberapa tanaman kecil bernuansa merah mengelilingi kawasan Masjid.

Di bagian ujung kawasan Jatinangor National Flower Park sedang dibangun arena bianglala dan rumah hantu untuk pengunjung.

Letaknya tidak jauh dari kolam renang untuk anak-anak yang bersebelahan dengan sebuah bangunan yang masih dalam tahap finishing.

Baca Juga: Resep Membuat Gyoza Halal Dengan Isian Daging Ayam dan Udang, Cocok Jadi Cemilan Akhir Pekan untuk Keluarga

Selain berkeliling melihat kedalam kawasan, wisatawan yang datang ke Jatinangor National Flower Park bisa memanfaatkan beberapa permainan di kawasan ini seperti Metro Card, Scooter, Rainbow Sliding, kolam renang, trampolin, bermain bola dan masih banyak lagi.

Selain indah, kawasan ini memiliki spot foto yang sangat instagramable. Banyak pengunjung memanfaatkan spot-spot indah disini dihampir semua titik yang ada di kawasan Jatinangor National Flower Park.

Menurut salah seorang petugas di pintu keluar kepada DeskJabar, Jumat 18 November 2022. Kawasan tematik Jatinangor National Flower Park adalah kawasan wisata keempat setelah Semarang, Malang dan Subang.

Pembangunan keempatnya dipilih Kabupaten Sumedang tepatnya di kawasan Jatinangor.

Baca Juga: Mantap! Resep Kue Jadul, Putu Mayang Warna Warni Bak Pelangi Kuah Kinca Nangka, Cantik Tanpa Cetakan

Tak heran jika fasilitas dan wahana wisata yang ada di Jatinangor National Flower Park tak jauh berbeda dengan kawasan wisata De Castello di kabupaten Subang ataupun San Terra De Laponte di Batu Jawa Timur.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x