2 Tempat Wisata Bandung yang Memiliki Aura Mistis, Kerap Dijadikan Lokasi Uji Nyali, Berani Coba?

- 16 September 2022, 12:52 WIB
Cek 2 tempat wisata Bandung yang memiliki aura mistis, hits, jadi lokasi uji nyali, berani coba untuk liburan?
Cek 2 tempat wisata Bandung yang memiliki aura mistis, hits, jadi lokasi uji nyali, berani coba untuk liburan? /Feby Syarifah - Deskjabar/

DESKJABAR – Bandung selain memiliki tempat wisata hits dengan panorama instagramable, ternyata punya juga objek rekreasi horor penuh aura mistis.

Bahkan tempat wisata Bandung dengan aura mistis tersebut kerap dijadikan lokasi uji nyali oleh para Youtuber.

Adanya tempat wisata mistis di Bandung tak lepas dari sejarah yang pernah terjadi di lokasi tersebut di masa lalu.

Kendati demikian, tempat wisata dengan aura mistis di Bandung tetap saja menjadi magnet bagi travellers yang ingin menguji keberanian mereka kala liburan.

Berikut ini Deskjabar merekomendasikan dua destinasi wisata Bandung yang kental dengan aura mistis dan horor, dan kerap dijadikan lokasi uji nyali:

Baca Juga: INILAH Amalan Ringan yang Membuat Allah Ingat Kita, Kata Ustadz Adi Hidayat, Minta Apapun Pasti Allah Beri  

  1. Goa Belanda dan Goa Jepang Tahura

Tempat wisata hits Bandung yang pertama ini merupakan goa-goa bersejarah yang berada di kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Ir. H. Djuanda atau daerah Dago.

Goa Belanda dan Jepang dulunya merupakan sebuah situs yang sengaja dibangun oleh bangsa penjajah untuk keperluan mereka.

Berada di puncak gunung, goa ini memiliki fungsi strategis bagi pemerintah Jepang maupun Belanda.

Untuk Goa Belanda sendiri dibangun pada tahun 1912, awalnya untuk fungsi penyadapan Sungai Cikapundung.

Namun pada akhirnya goa ini digunakan sebagai fasilitas militer dan pusat komunikasi tentara kolonial.

Pada proses pembangunannya, tentu banyak memakan korban rakyat Indonesia yang dipaksa bekerja.

Hal serupa juga terjadi pada proses pembuatan Goa Jepang yang juga banyak menewaskan kaum pribumi.

Itulah mengapa baik Goa Belanda maupun Goa Jepang memiliki aura mistis yang sangat kental.

Meskipun saat ini kedua goa tersebut sudah menjadi tempat wisata, tetap saja tidak bisa menghilangkan suasana horor ataupun mistis yang sudah tercipta.

Baca Juga: Resep Herbal Untuk Membantu Meredakan Batuk, Murah dan Mudah Membuatnya

Kendati demikian, Goa Jepang maupun Belanda banyak dikunjungi travellers tak hanya domestik tapi juga dari mancanegara.

Bahkan beberapa kali tempat wisata bersejarah dengan aura mistis ini menjadi lokasi uji nyali ataupun penelusuran oleh para indigo.

Meski memiliki suasana mistis, tapi sejuknya udara serta keindahan alam di Tahura tak menyurutkan para travellers untuk datang ke sana.

Lokasinya berada di Tahura, Jln. Ir. H. Djuanda No.99, Ciburial, Kec. Cimenyan, Kabupaten Bandung.

Harga tiket masuknya untuk domestik Rp 12.000,- per orang, sedangkan mancanegara Rp 52.000,- per orang.

  1. Rumah Pengabdi Setan

Objek wisata Bandung yang hits dengan aura mistis berikutnya ini terletak di wilayah perkebunan kawasan Pangalengan. (lihat foto)

Rumah Pengabdi Setan merupakan sebuah rumah tua bergaya Belanda yang menjadi lokasi syuting Film Pengabdi Setan besutan sutradara Joko Anwar.

Berada di tengah hutan pinus dan perkebunan teh nan hijau, keindahan dari objek wisata film horor ini tetap bisa dirasakan.

Namun ketika masuk ke dalam Rumah Pengabdi Setan, mampu membuat bulu kudu merinding.

Sebuah foto besar tokoh “ibu” di film tersebut langsung menyambut ketika menjejakkan kaki di ruang tamu rumah tersebut.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Barito Putera, Akankah Luis Milla Kembali Gunakan Formasi 3 Bek?

Di objek wisata Rumah Pengabdi Setan banyak terdapat patung-patung dengan wajah menyeramkan.

Seperti kuntilanak berambut panjang di tangga, pocong di kamar mandi belakang, ataupun pocong di kamar atas.

Bahkan cosplay dukun, genderuwo, pocong dan juga ada dan siap menyambut pengunjung yang ingin merasakan sensasi horor di objek wisata tersebut.

Yang mau uji nyali, tempat rekreasi ini buka 24 jam dengan harga tiket masuk Rp 10.000,- per orang.

Lokasinya berada di Desa Margamukti, Kec. Pangalengan, Kabupaten Bandung.

Itulah 2 tempat wisata hits dengan aura mistis yang ada di Bandung, dijamin bikin bulu kuduk merinding, cocok buat uji nyali. Berani mencoba?***

 

 

Editor: Feby Syarifah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x