ICIP-ICIP YUK, 7 Gudeg Enak dan Legendaris di Yogyakarta, Ada yang Buka Sampai Tengah Malam Lho!

- 7 September 2022, 19:27 WIB
Icip-icip yuk,  gudeg enak dan legendaris di Yogyakarta. Ada yang buka sampai tengah malam
Icip-icip yuk, gudeg enak dan legendaris di Yogyakarta. Ada yang buka sampai tengah malam /www.yogyes.com & tripjogja.co.id/


DESKJABAR - Tak lengkap rasanya jika berlibur ke Yogyakarta tidak mencicipi makanan khasnya.

Gudeg pastinya menjadi salah satu makanan wajib yang sudah melekat di dunia kuliner Yogyakarta. Maka kota gudeg pun disematkan untuk daerah istimewa ini.

Kuliner legendaris ini sudah tentu menjadi buruan para wisatawan yang sedang berlibur ke Yogyakarta.

Perpaduan rasa manis dan gurih dari nangka muda, krecek, dengan disiram kuah areh atau kuah santan akan membuat lidah bergoyang.

Baca Juga: Ada Cuti Bersama, ke Yogyakarta Tanpa Macet Cobalah Jalur Daendels

Baca Juga: Wisata Unggulan Baru di Yogyakarta: Mengenal Proses Produksi Film di Mini Hollywood Studio Alam Gamplong

Buat Anda pecinta gudeg, kali ini DeskJabar.com akan memberikan beberapa rekomendasi gudeg yang enak dan legendaris dan wajib dikunjungi ketika berada di Yogyakarta.

Dikutip dari www.yogyes.com berikut 7 gudeg legendaris yang ada di Yogyakarta :

1.Gudeg Permata

Gudeg legendaris ini sudah berjualan mulai tahun 1951. Berlokasi di pusat kota Yogyakarta, tepatnya berada di Jalan Gajah Mada, di seberang Bioskop Permata.

Gudeg Permata buka mulai pukul 20.00 sampai pukul 02.00 malam.

2.Gudeg Yu Djum

Siapa yang tak kenal dengan Gudeg Yu Djum, salah satu gudeg legendaris yang ada di Yogyakarta.

Gudeg Yu Djum sudah berdiri sejak tahun 1951 dan sudah memiliki banyak cabang.

Pusat dari Gudeg Yu Djum ada di kawasan Jalan Kaliurang Km 4,5 Gg. Cokrowolo, Barek, Sleman dan buka mulai pukul 05.00 sampai jam 7 malam.

Baca Juga: Jaksa KPK Mendakwa 4 Pegawai BPK Jabar Terima Suap Rp 1.9 Miliar dari Pemkab Bogor, Ini Kronologi nya

3.Gudeg Tugu

Tugu merupakan ikon wisata Yogyakarta yang terkenal, hanya berjarak 100 meter ke arah barat ada gudeg legendaris, Gudeg Tugu.

Menu yang ada di Gudeg Tugu bervariasi, mulai dari gudeg uritan atau bakal telur ayam kampung, ditambah kacang polong dan daun singkong, serta disiram kuah kental akan menambah kenikmatan saat menyantap gudeg satu ini.

Gudeg Tugu mulai buka pukul 20.00 WIB sampai habis.

4.Gudeg Pawon

Ketika Anda kelaparan di tengah malam atau tidak bisa tidur, cobalah untuk mencoba kuliner satu ini.

Gudeg Pawon mulai buka pukul 21.30, tapi para pengunjung sudah mengantri mulai pukul 21.00 WIB.

Berlokasi di Jalan Janturan, tepatnya di blok no.36-38 dekat dengan UTY.

Baca Juga: Hits! 3 Jajanan Bandung Malam Porsi Kecil Mengenyangkan, Wisata Asik Dengar Musik di Angkringan, Serasa Yogya

5.Gudeg Batas Kota

Kuliner malam di Yogyakarta akan mudah anda temukan, salah satunya Gudeg Batas Kota ini.

Lidah Anda akan dimanjakan dengan sensasi rasa manis, gurih, dan juga pedas.

Berlokasi di batas wilayah Yogyakarta dan Sleman, tepatnya di depan Lippo Plaza. Gudeg ini mulai buka pukul 21.00 WIB sampai habis.

6.Gudeg Mercon

Ada yang berbeda dengan gudeg satu ini. Rasa yang ditawarkan di Gudeg Mercon ini adalah dominan rasa yang super pedas.

Cabe rawit yang melimpah di setiap menu yang disajikan di Gudeg Mercon ini, akan membangkitkan selera makan anda.

Berlokasi di Jalan Asem Gede, dekat dengan Pasar kranggan, Jetis dan mulai buka pukul 21.00 WIB.

Baca Juga: Bank Indonesia (BI) Keluarkan Uang Kertas Bersambung, Penasaran? Simak Cara Mendapatkannya!

7.Gudeg Bu Tjitro

Gudeg Bu Tjitro berdiri sejak tahun 1925 dan awal berdirinya terkenal dengan sajian gudeg dalam kendil.

Seiring dengan perkembangan zaman dan untuk lebih memudahkan para pengunjung yang ingin membawa oleh-oleh khas Yogyakarta ini, maka Gudeg Bu Tjitro pun memproduksi gudeg dalam bentuk kaleng.

Gudeg Bu Tjitro berlokasi di Jalan Janti No.330, tepatnya di seberang JEC dan mulai buka pukul 07.00 sampai 21.00 WIB.

Itulah tadi tujuh gudeg legendaris yang bisa anda coba. Kuliner khas satu ini memang tidak dapat dipisahkan dari Yogyakarta dan jangan sampai Anda lewatkan, selain itu bisa juga dijadikan sebagai oleh-oleh untuk keluarga atau kerabat Anda.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: www.yogyes.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah