EYE CATCHING! Tempat Wisata Kuliner Bandung Bak Istana Negeri Dongeng, Colorful, Mewah dan Mengesankan

- 2 Agustus 2022, 22:08 WIB
Famoso Garden, tempat wisata di Bandung yang sangat mempesona dan instagramable. /Google Maps/ @Sdr Lsmn/
Famoso Garden, tempat wisata di Bandung yang sangat mempesona dan instagramable. /Google Maps/ @Sdr Lsmn/ /

DESKJABAR - Famoso Garden merupakan tempat terbaru di Bandung yang mengusung konsep wisata kuliner di negeri dongeng, full color, serta cocok banget dijadikan sebagai spot foto yang instagramable.

Famoso Garden lokasinya masih satu kawasan dengan tempat wisata kuliner Mercusuar Cafe & Resto yang notabene sebagai salah satu cafe populer di Bandung.

Alamat lengkap tempat wisata kuliner ini berada di Jl. Lembah Pakar Timur 2, No. 7, Desa Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat.

Baca Juga: CARA IDEAL SELF HEALING, Kapan Waktunya Kita Harus Melakukannya Untuk Terapy Diri Sendiri?

Jalan menuju Famoso Garden Bandung bisa diakses oleh kendaraan roda dua maupun roda empat hingga area parkiran. Lokasinya terletak setelah tempat wisata kuliner Mercusuar Cafe.

Harga Tiket masuk wisata kuliner Famoso Garden Bandung sebesar Rp20.000 per orang di hari Weekday dan Rp25.000 per orang saat Weekend.

Sedangkan di Tahun Baru dan Lebaran, maka tiket masuk Famoso Garden adalah Rp30.000 per orang.

Voucher tiket dapat ditukarkan dengan makanan ataupun minuman yang ada disana. Famoso Garden beroperasi setiap hari dari pukul 10.00 sampai 19.00 WIB.

Daya Tarik Famoso Garden adalah:

1. Sensasi Di Negeri Dongeng

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x