Rekomendasi Tempat Wisata Eksotik dan Instagramable, Curug Cikaso: Surga Tersembunyi di Selatan Sukabumi

- 15 Juni 2022, 21:01 WIB
Rekomendasi tempat wisata di Sukabumi yang Instagramable yaitu Curug Cikaso.
Rekomendasi tempat wisata di Sukabumi yang Instagramable yaitu Curug Cikaso. /Instagram @curug_cikaso/


DESKJABAR -
Rekomendasi tempat wisata indah nan eksotis di Sukabumi kali ini adalah Curug Cikaso, surga tersembunyi di Sukabumi Selatan.

Weekend kali ini kamu berencana mau kemana? Mau di rumah aja? atau healing mengunjungi tempat wisata alam yang indah?

Untuk menghilangkan rasa bosan, sebaiknya kamu mengunjungi sebuah tempat wisata air yang dapat menghilangkan semua penat dalam diri.

Di Sukabumi banyak sekali wisata air terjun atau curug dengan karakteristik yang berbeda-beda tentunya. Salah satunya ialah Curug Cikaso.

Baca Juga: KASUS SUBANG Kapan Terungkap, Inilah Wasiat Ibu Tuti Buat Danu, Yoris, dan Yanti, Tanah TKP Ternyata Milik...

Curug Cikaso begitu mempesona dan merupakan salah satu wisata andalan untuk bersantai bersama teduhnya alam serta suara air yang menenangkan.

Ketenangan dan kesejukan akan kamu rasakan ketika menginjakkan kaki di Curug Cikaso ini.

Curug Cikaso terletak di Kampung Ciniti, Desa Cibitung, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Lokasinya berada di Selatan Kabupaten Sukabumi.

Sepanjang perjalanan kamu akan menyaksikan area perbukitan dan juga pantai. Keadaan jalan memang berkelok-kelok tetapi kondisi jalannya mulus, sehingga mudah untuk dilalui.

Baca Juga: 7 Dzikir Pendek yang Dahsyat, Pahalanya Berlimpah dan Akan Selalu Diingat Allah SWT

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: nativeindonesia.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x