Inilah Profil Awi Suryadi, Sutradara KKN di Desa Penari, Film Terlaris Sepanjang Masa

- 31 Mei 2022, 14:03 WIB
Awi Suryadi sutradara film KKN di Desa Penari
Awi Suryadi sutradara film KKN di Desa Penari /Kolase YouTube TS Media dan Instagram @kknmovie/

DESKJABAR - Film KKN di Desa Penari dinobatkan menjadi fim terlaris sepanjang masa di Indonesia.

Pasalnya, hingga akhir Mei 2022 ini, Film KKN di Penari mencetak jumlah penonton di angka 8.667.578.

Jumlah penonton yang dibukukan KKN di Desa Penari ini jauh di atas film-film Indonesia lainnya yang pada Mei 2022 ini sedang tayang.

Bandingkan antara KKN di Desa Penari dengan film Kukira Kau Rumah misalnya, yang duduk di urutan kedua dari sisi jumlah pentonton.

Menurut situs filmindonesia.or.id, film Kukira Kau Rumah, hingga hari ini baru membukukan jumlah penonton di angka 2.220.180 orang.

Ini berarti KKN di Desa Penari mencatatkan jumlah penonton 4 kali dari film terlaris kedua pada Mei ini.

Saingan KKN di Desa Penari dari sisi jumlah penonton, hanyalah Film Avengers Infinity War, yang di Indonesia mencatatkan jumlah penonton 8,2 juta hingga akhir Mei ini.

Baca Juga: Ternyata di Indonesia Ada Sosok Lain Serupa Badarawuhi dalam Film KKN di Desa Penari

Film Avengers Infinity War merupakan film impor besutan sineas Paman Sam dan didistrubisikan oleh Walt Disney Studios Motion Pictures.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x