Ingin Awet Muda dan Bugar, Konsumsilah 5 Makanan dan Minuman Ini

- 22 Mei 2021, 08:57 WIB
Ilustrasi awet muda yang jadi impian banyak orang.
Ilustrasi awet muda yang jadi impian banyak orang. /Pixabay/lazare/


DESKJABAR –
 Anda ingin terlihat awet muda dan bugar? Tentu, semua orang pasti mendambakan tampilan yang lebih muda dari usia.

Pergi ke salon kencantikan. Itu bukan solusi yang cerdas. Sebab, pasti akan mengeluarkan biaya yang lumayan tidak sedikit. Sayang kan uangnya.

Sebenarnya, gampang sekali agar kita terlihat lebih muda atau awet muda. Intinya, hanya mengatur dan memilah makanan serta minuman yang setiap hari kita konsumsi.

Baca Juga: Gempa Bermagnitudo 6,1 Guncang Yunnan China, 2 Orang Tewas dan Sejumlah Jalan Rusak

Sebab, pola hidup yang kurang sehat menjadi penyumbang terbesar proses penuaan dini.

Selain itu juga, ada beberapa jenis makanan dan minuman yang turut menjadi penyebab penuaan dini. Makanya, hindarilah jenis-jenis makanan yang kurang sehat.

Jadi, makanan dan minuman apa saja yang bisa membantu Anda terlihat lebih muda bugar. Sebenarnya banyak jenisnya dan sangat mudah ditemui, karena hampir setiap hari dikonsumsi.

Baca Juga: Petugas Imigrasi Karawang Tangkap Lima WNA Asal India atas Dugaan Palsukan Dokumen Keimigrasian

Nah, berikut ini, seperti dilansir DeskJabar.com dari Ringtimesbanyuwangi.com, dengan judul artikel ‘5 Makanan Minuman yang Hempaskan Penuaan Dini, Awet Muda dan Panjang Umur’, beberapa makanan dan minuman yang bisa membantu Anda untuk terlihat awet muda;

1. Daging ayam tanpa kulit

Daging tanpa lemak seperti dada ayam, ikan, dan kacang-kacangan mengandung protein tinggi yang akan berubah menjadi asam amino untuk mengubah sel kulit mati.

Ketersediaan yang banyak akan memudahkan perbaikan dan pembentukan kembali sel-sel kulit dan kolagen yang membentuk struktur kulit Anda.

Baca Juga: Atletico Madrid dan Real Madrid, Berebut Gelar Juara La Liga Spanyol di Laga Akhir Sabtu Malam ini

2. Bawang putih

Bawang putih mengandung antioksidan tinggi yang bisa menjadi pelindung kulit yang disebut polifenol.

Kandungan ini bisa membantu melindungi kulit Anda dari radikal bebas, molekul tidak stabil yang memecah kolagen.

3. Teh hijau

Telah menjadi rahasia umum jika teh hijau bisa menjadi bahan alami yang dapat menghempaskan penuaan dini.

Baca Juga: Kylian Mbappe Diklaim Telah Sepakat Hengkang ke Real Madrid

Teh hijau yang mengandung penuh polifenol bisa menjadi penangkal radikal bebas yang membuat wajah kerutan.

4. Air mineral

Mengonsumsi cukup air mineral dapat membantu tubuh menyerap nutrisi sehat dengan lebih mudah dan menjaga selaputnya tetap kenyal, yang berarti kulit Anda akan terlihat terhidrasi dan halus.

5. Minyak zaitun

Minyak zaitun sarat dengan asam oleat, asam lemak yang membuat kulit lembut dengan menjaga cairan membran sel. Vitamin E dan polifenol dalam minyak zaitun juga membantu kulit Anda terlihat muda.

Baca Juga: Gelombang Demo Solidaritas Palestina Terjadi di Sejumlah Negara Eropa

Untuk mendapatkan antioksidan paling banyak, pilihlah 100 persen minyak zaitun dengan extra-virgin karena menganding antioksidan paling tinggi.*** Kurnia Sudarwati-Ringtimesbanyuwangi.com

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Ringtimes Banyuwangi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x