5 Mitos Malam 1 Suro, Ingat Ada 4 Weton Bertabrakan Dengan Malam Satu Suro, Kapan?

29 Juli 2022, 08:52 WIB
Ilustrasi Malam 1 Suro, ada 5 Mitos Malam 1 Suro dan 4 Weton akan bertabrakan dengan Malam Satu Suro. / Pixabay/558124//

DESKJABAR - Pada Malam 1 Suro banyak masyarakat Jawa meyakini jika Malam itu adalah Malam cukup keramat dan mistis. Ada 5 Mitos dan 4 Weton akan bertabrakan di Malam Satu Suro, Kapan?

Malam 1 Suro ini merupakan Malam tahun baru dalam Kalender Jawa yang merupakan hari pertama dalam bulan Suro. Berdasarkan kepercayaan masyarakat Jawa tradisional, Malam Satu Suro merupakan Malam keramat.

Sebagian besar masyarakat cenderung mematuhinya karena takut akan mengalami kesialan dalam hidup.

Baca Juga: Keistimewaan Muharram, Selain Tasu'a dan Asyura, Ada Puasa Sunnah Lain yang Bisa Anda Tunaikan dan Bacaan Niat

Orang Jawa percaya bahwa ritual pembacaan doa di Malam 1 Suro bisa membawa keberkahan dan menangkal mara bahaya.

Banyak Mitos yang beredar di masyarakat mengenai Malam 1 Suro, termasuk 4 Weton yang akan bertabrakan dengan Malam satu Suro.

Inilah 5 Mitos Malam 1 Suro yang beredar di masyarakat:

1. Malam 1 Suro dipercaya sebagai datangnya Aji Saka

Aji Saka sendiri adalah seorang raja pada legenda Jawa. aji Saka datang ke pulau Jawa untuk membebaskan rakyat dari belenggu makhluk gaib.

2. Tidak boleh mengadakan acara hajatan atau acara pernikahan

Pada saat Malam 1 Suro masyarakat pantang atau tidak boleh mengadakan sebuah hajatan seperti acara pernikahan.

Baca Juga: Robert Alberts: Pemain Persib Tampil Tanpa Tekanan, Madura United Bisa Dikalahkan di Kompetisi Liga 1

Kepercayaan mereka mengatakan, jika tetap dilakukan maka keluarga akan mendapatkan kesialan.

Kesialan yang dimaksud adalah, bisa terjadi perceraian, rezeki seret hingga akan ada kematian yang menimpa keluarga.

3. Kembalinya para arwah ke rumah

Mitos lain menyebutkan bahwa pada Malam 1 Suro arwah-arwah yang sudah meninggal akan kembali ke rumah masing-masing untuk mengunjungi keluarganya.

Oleh karena itu, Malam Satu Suro ini juga disebut sebagai hari rayanya para arwah dan makhluk gaib

4. Pintu gerbang dimensi gaib terbuka

Pada Malam 1 Suro, konon pintu gerbang dimensi gaib terbuka dan makhluk halus diberikan kebebasan untuk berkeliaran mencari korban manusia yang tidak waspada.

Baca Juga: Kode Redeem FF 2022 Spesial Diamond 28 Juli 2022; Bonus Diamond 2x Lipat, Jelang HUT ke-5 Free Fire

5. Dilarang membangun atau pindahan rumah

Masyarakat Jawa percaya bahwa hari-hari selama bulan Suro merupakan hari yang tidak baik untuk membangun ataupun melakukan pindahan rumah.

Jika larangan tersebut dilanggar, maka rumah yang ditempati akan mendatangkan kesialan seperti masalah rumah tangga hingga gangguan makhluk halus.

Malam Satu Suro yang akan bertabrakan dengan 4 Weton yang dikutip dari YouTube Nasib dan Hoki:

4 Weton tersebut diantaranya Kamis Kliwon, Selasa Pon, Minggu Legi dan Rabu Pahing

Diantara 4 Weton diatas, Weton Rabu Pahing adalah salah satu Weton yang harus berhati-hati dan benar-benar waspada. Karena Weton Rabu Pahing memiliki energi hari penghapusan yang paling besar.

Alasannya, karena Weton Rabu Pahing jatuh pada perhitungan uas gede atau was go tonggi pada Malam Satu Suro tahun 2022 ini.

Baca Juga: Larangan Malam Satu Suro 2022, Ada 4 Weton yang Bertabrakan, Jatuh Tanggal Berapa?

Weton Rabu Pahing dapat diartikan sebagai Weton yang mempunyai peluang paling kuat atau paling besar terdampak oleh energi kesialan di Malam Satu Suro. Wallahualam.

Disclaimer: Konten ini hanya mengisahkan tentang mitos. Manusia seharusnya percaya dan meminta perlindungan kepada Allah SWT.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Berbagai Sumber YouTube Nasib dan Hoki

Tags

Terkini

Terpopuler