PG Sindanglaut Cirebon Siap Dihidupkan Lagi ? Boiler Pabrik Gula Jadi Pertanda

- 5 Mei 2023, 09:42 WIB
Direksi PT PG Rajawali II di depan ruangan boliler PG Sindanglaut, Cirebon, apakah pertanda pabrik gula itu dihidupkan lagi ?
Direksi PT PG Rajawali II di depan ruangan boliler PG Sindanglaut, Cirebon, apakah pertanda pabrik gula itu dihidupkan lagi ? /Instagram @pt_rajawali2

Ada pun boiler pabrik gula, diketahui adalah ketel uap yang merupakan “jantung” pabrik gula. Fungsi boiler adalah menyediakan uap untuk digunakan rangkaian proses pembuatan gula, seperti gilingan, pemanasan nira, penguapan nira, pemasakan nila kental, sampai pemutaran gilingan.

Jika benar PG Sindanglaut kembali diaktifkan, tentu akan membangkitkan kembali usaha dan tradisi perkebunan tebu oleh para petani pada wilayah kerja pabrik gula itu. Yang jelas, PG Sindanglaut beroperasi untuk mendukung upaya swasembada gula nasional Indonesia.

 

Baca Juga: Pabrik Gula di Subang dan Cirebon Bakal Hidup Lagi ? Kementerian Pertanian Perluas Lagi Perkebunan Tebu

PG Sindanglaut diketahui ditutup sejak tahun 2020, karena kekurangan bahan baku tebu. Apalagi, di Cirebon sudah rahasia umum, terjadi konflik kepentingan lahan-lahan pertanian, antara produksi padi, tebu, jagung, dan diincar bisnis konglomerasi untuk bisnis properti.

PG Sindanglaut berlokasi di Cipeujeuh, Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon. Lokasi PG Sindanglaut merupakan ikon perlintasan Lemahabang, apalagi berada di depan perlintasan rel kereta api, dan selama ini menjadi kultur khas masyarakat sekitar sampai nasibnya ditutup tahun 2020.

Nah, benarkah ada tanda-tanda PG Sindanglaut akan kembali diaktifkan ? Jika benar, tentu merupakan kabar baik bagi bisnis produksi gula Indonesia. Sebab, merupakan fenomena yang spektakuler dan sebuah prestasi, ada pabrik gula mati berhasil dihidupkan kembali. ***

 

 

 

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Instagram @pt_rajawali2


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x