Klarifikasi Pihak Pertamina Soal Beli LPG 3 Kg dengan MyPertamina

- 30 Juni 2022, 19:59 WIB
Pertamina memberikan klarifikasi soal pembelian LPG 3 kg dengan aplikasi MyPertamina
Pertamina memberikan klarifikasi soal pembelian LPG 3 kg dengan aplikasi MyPertamina /ANTARA/

DESKJABAR - Pihak Pertamina memberikan klarifikasi soal pembelian LPG 3 kg dengan aplikasi MyPertamina.

Klarifikasi mengenai pembelian LPG 3 kg lewat aplikasi MyPertamina disampaikan Pertamina terkait riuhnya reaksi masyarakat atas rencana ini.

Sekretaris Perusahaan Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting, mengatakan, Pertamina sekarang ini hanya akan memberlakukan aplikasi MyPertamina untuk pertalite dan solar di SPBU.

Oleh karena itu, lanjutnya, masyarakat tidak usah khawatir mengenai isu pembelian LPG 3 kg dengan aplikasi MyPertamina.

"Kami masih dalam pengembangan sistem, jadi belum akan kami lakukan registrasi," ujarnya dalam konferensi pers di Jakarta seperti dirilis Antara, Kamis 30 Juni 2022.

Baca Juga: Ramai Soal MyPertamina, Inilah Profil Dirut PT Pertamina Nicke Widyawati Asal Tasikmalaya

Ditambahkannya, mulai 1 Juli 2022, Pertamina hanya akan membuka pendaftaran lewat MyPertamina bagi pembeli BBM bersubsidi pertalite dan solar saja.

Pendaftaran diberlakukan di 11 kabupaten dan kota, yaitu Kota Padang Panjang, Kabupaten Agam, dan Kabupaten Tanah Datar di Sumatera Barat; Kota Bandung, Kota Sukabumi, Kota Tasikmalaya, dan Kabupaten Ciamis di Jawa Barat; Kota Banjarmasin di Kalimantan Selatan; Kota Jogja di Yogyakarta; dan Kota Manado di Sulawesi Utara.

Pembelian BBM bersubsidi melalui MyPertamina, kata Irto Ginting, bertujuan agar penyaluran BBM bersubsidi tepat sasaran sehingga menekan kuota dan tidak melebihi batas yang ditetapkan pemerintah.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x